Scroll untuk membaca artikel
Eviera Paramita Sandi | Nur Afitria Cika Handayani
Selasa, 09 November 2021 | 16:45 WIB
Mantan datang ke pernikahan, mempelai wanita malah menangis. (Tiktok)

SuaraBali.id - Sebuah video viral di medsos memperlihatkan seorang pengantin wanita menangis di pelaminan. Video ini pun langsung jadi sorotan publik.

Dalam video yang viral di Tiktok tersebut terlihat pengantin wanita tak kuasa menahan air matanya ketika mantan kekasih datang ke pernikahannya.

Mempelai wanita tersebut mendadak mewek melihat mantan kekasihnya datang ke pernikahannya. Momen keduanya bertemu satu sama lain membuat warganet menyoroti ekspresi sang suami.

Video tersebut dibagikan oleh akun Tiktok @tas******.

Dalam video tersebut, terlihat seorang pria yang memakai masker dan kemeja berwarna hitam.

Pria tersebut datang seorang diri ke acara pernikahan tersebut.

Usut punya usut, pria tersebut merupakan mantan kekasih dari mempelai wanita.

Mantan datang ke pernikahan, mempelai wanita malah menangis. (Tiktok)

Dia datang dan memberikan ucapan selamat kepada kedua mempelai yang telah melangsungkan pernikahan.

Mempelai wanita terlihat memakai gaun berwarna biru tosca. Dirinya langsung beranjak dari kursi pelaminan ketika pria tersebut datang.

Wanita itu langsung menatap pria tersebut dan keduanya saling berbicara.

Pria tersebut tampak memeluk mempelai wanita dan mencoba menenangkannya.

Sementara itu, sang mempelai pria yang berada di sebelah mereka hanya terdiam.

Sang suami hanya menyaksikan keduanya berinteraksi satu sama lain.

Tiba-tiba, sang mempelai wanita mencoba menghapus air matanya menggunakan tisu.

Tak lama kemudian, pria tersebut memberikan ucapan selamat kepada pihak mempelai laki-laki.

Keduanya tampak berpelukan dan saling berjabat tangan. Sementara itu si mempelai wanita masih berusaha menyeka air matanya menggunakan tisu.

Komentar Warganet

Ekspresi sang suami langsung menjadi sorotan warganet.

Warganet ikut memberikan komentarnya terkait video viral tersebut.

"Suaminya kayaknya jengkel dan kecewa," kata warganet.

"Kasihan banget lihat muka suaminya, kelihatan dari wajahnya ada rasa menahan sakit," komentar warganet.

"Mending nggak usah ngundang mantan di acara resepsi, baik dari pihak mempelai laki atau perempuannya. Demi menjaga perasaan pasangan masing-masing," ujar warganet.

"Sakit banget lihat ekspresi cowoknya kecewa," imbuh warganet lain.

Load More