SuaraBali.id - Aktris Nana Mirdad dan Andrew White kini diketahui memilih menetap di Bali. Ia pun diketahui belakangan ini menempati rumah barunya yang nyaman dan tenang.
Namun demikian baru-baru ini Nana Mirdad mengeluhkan suara music kencang yang diduga dari sebuah kafe di Bali. Suara musik tersebut bahkan terdengar sejak malam sampai pagi hari. Ia pun merasa amat terganggu.
"Sorry ya bukannya apa... Udah sebulan lebih ini yang aku dengerin tiap malem, sampe tengah malem bgt dan bukan hanya weekend aja. Bahkan sekarang jam 7 pagi udah suka main musik sekenceng gini," tulis Nana Mirdad di Instagram Story.
"Padahal ini cafe mereka di by pass, cukup jauh dari sini..... tapi suaranya sampe kedengeran kesini..... Bisa bayangin kan sekenceng apa mereka pasang musik? Masalahnya, ini daerah residential, mau tanya sebenarnya emang boleh begini apa ngga sih?" imbuhnya seperti dilansir matamata.com - Jaringan Suara.com.
Nana Mirdad pun menyinggung soal peraturan pertunjukan yang ada di Bali. Nana kesal karena suara musik tersebut sangat mengganggu ketenangan.
"Karena setau aku even di Bali pun ada ada aturannya daerah mana yang boleh begini dan mana yang daerah pemukiman. Awalnya sih mikir "Ah biarin lah mungkin weekend ada special event," tapi ternyata pagi dan malem setiap hari!!!"," pungkasnya.
Tak kunjung berhenti, Nana pun sampai emosi hingga ingin menangis. Pasalnya saat itu ia butuh istirahat karena sedang sakit.
"Ya Tuhan... mo nangis... makin kenceng nyanyi2nya and makin ngegas suara drumnya. Badan lagi lemes, flu, butuh istirahat. Udah, cukup sebulan lebih susah tidur karena ini. Besok terpaksa harus protes. Thank you guys!" tutupnya.
Berita Terkait
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
Jejak Berdarah Pembunuh Sadis Rumania Berakhir di Bali, Diciduk Tim Gabungan di Kerobokan
-
Buron Hampir Tiga Tahun, Terpidana Kredit FIktif Mila Indriani Ditangkap di Bali
-
Mencicipi Donat Artisan yang Unik dan Autentik, Cita Rasa Bali di Setiap Gigitan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire