SuaraBali.id - Berbatasan langsung dengan Kabupaten Semarang, Salatiga menyimpan potensi wisata yang tak kalah populer dengan daerah Jawa Tengah lainnya. Berikut kami sajikan wisata Salatiga paling populer dan instagramable.
Dikutip dari salatiga.go.id kota yang mempunyai luas wilayah kurang lebih 54,98 km persegi ini dikenal sebagai kota pendidikan, olah raga, perdagangan dan transit pariwisata.
Berada diketinggian 450-800 meter diatas permukaan laut, menjadikan kota kecil ini bernuansa sejuk dengan pemandangan alam berupa gunung dan perbukitan.
Selain wisata alam, saat mengunjungi kota Salatiga anda juga bisa berwisata budaya dan kuluner. Berikut 10 rekomendasi tempat wisata Salatiga yang cocok untuk Anda kunjungi.
Berada di jalur penghubung kota Salatiga dan Magelang, Kopeng memiliki beragam destinasi wisata yang instagramable. Bagi anda yang ingin melepas penat dari kesibukan sehari-hari, tempat ini cocok untuk anda kunjungi diakhir pekan bersama keluarga atau sahabat.
Taman wisata ini memiliki sejumlah fasilitas yang cukup lengkap. Mulai dari Outbound center, ATV, Playground, Water park, Family resort, hall, kaos corner, coffe shop hingga restoran. Yang lebih menarik untuk anda yang datang dari luar kota juga bisa bermalam. Taman wisata Kopeng menawarkan camping ground dan banyak pilihan penginapan.
2. Pendakian Gunung Merbabu
Untuk anda yang suka mendaki, gunung Merbabu adalah pilihan terbaik untuk didaki jika anda berkunjung ke Salatiga. Gunung dengan tinggi 3.145 meter di atas permukaan laut ini, menyuguhkan pemandangan yang sangat indah.
Baca Juga: 10 Wisata Purwokerto, dari Alam, Wisata Bersejarah, Hingga Kuliner Enak
Hamparan sabana yang luas akan terlihat jika anda telah sampai di pos 4. Sesampainya dipuncak anda akan disuguhkan pemandangan Kota Jawa Tengah. Tak hanya itu Gunung Merapai, Sindoro dan Sumbing akan terlihat dari Puncak Merbabu. Uniknya Gunung yang dikenal dengan New Zelandnya Indonesia ini, memiliki tiga puncak yaitu puncak Kenteng Songo, puncak Triangulasi dan Puncak Syarif.
Wisata Arrowhead Park di Tegalwaton Salatiga Jawa Tengah adalah salah satu tempat wisata yang berada di Desa Tegalwaton, Kecamatan Tengaran, Salatiga, Jawa Tengah, Indonesia.
Arrowhead Park memberikan sensasi wisata yang berbeda, yaitu pacuan kuda. Untuk anda yang ingin menguji adrenalin tempat ini tepat untuk anda kunjungi. Didampingi dengan staf yang berpengalaman anda bisa merasakan berkuda ala koboy ataupun bekuda ala profesional.
Untuk anda yang ingin menghabiskan waktu bersama keluarga wisata ini cocok untuk anda kunjungi. Atlanthic Dreamland menyajikan fasilitas bermain untuk anak-anak seperti kolam renang, waterboom, water toys, jet coaster, bom-bom car, dan lain sebagianya.
Tag
Berita Terkait
-
Pesangon dan THR Tertahan, Mantan Buruh Sritex Demo Pengadilan
-
Tanggul Sungai Bremi Jebol, 300 KK di Pekalongan Terdampak Banjir
-
Tuntas! Warga dan Relawan Sukses Hijaukan Ratusan Hektare Lahan di Sekitar Sungai Bodri
-
Gotong Royong Benahi DAS Bodri, Mengubah Tantangan Lingkungan Menjadi Peluang Keberlanjutan
-
Menggali Keindahan Salatiga, Kota Terindah di Jawa Tengah
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk