SuaraBali.id - Cara kreatif emak-emak agar bisa multitasking di rumah tanpa meninggalkan pekerjaan domestik viral. Cara ini dilakukan agar bisa video call sembari mencuci baju atau piring, misalnya.
Dengan trik ala emak-emak ini, handphone tidak basah kena air dan meeting online jalan terus. Kreatif kan?
Aksi viral ini menjadi perbincangan warganet, salah satunya diunggah oleh akun Instagram @Viralyes belum lama ini.
"Kalo Gak Mau Kena Marah Suami, Monggo Para Bunda Yg Aktif Di Sosmed, Cara Ini Mungkin Bisa Dicoba, Anda Aktif Bikin Konten, Tapi Pekerjaan Rumah Tetep Lancar," tulis pemilik akun sebagai keterangan unggahan, seperti dikutip oleh Beritahits.id, Kamis (28/10/2021).
Dalam video singkat yang diunggah, tampak seorang ibu-ibu sedang mencuci piring. Tak hanya pring, di sana juga terdapat rendaman baju yang siap untuk dicuci.
Sambil mencuci piring, ia juga berinteraksi melalui HP miliknya. Untuk dapat mengerjakan keduanya, ia membuat alat inovasi untuk video call sambil mencuci piring.
Ibu itu menggunakan gagang sapu, kain, dan juga plastik transparan. Gagang sapu yang panjang itu diletakan di atas kepalanya dengan posisi kepala ibu tersebut sebagai poros penyeimbang.
Bagian gagang pegangan sapu diletakan di bagian depan. Kemudian, bagian depan itu diikat dengan plastik transparan yang isinya HP.
Untuk memastikan agar sapu tersebut tidak terjatuh dari kepala, ibu itu mengikatnya dengan kain ke bagian daguya
Setelah itu, ia dapat tetap berbincang sambil mencuci piring. Aksi kreatif ibu-ibu ini menjadi perbincangan warganet. Mereka memberikan beragam komentar.
"Nggak gitu juga kali Bu," kata warganet.
“Bisa jadi inspirasi meeting online,” kata warganet lain.
"Wedewww kerja sambil eksis mantap bun," ujar warganet.
"Hadeeuh nggak bisa atur waktu," tulis warganet.
"Ini untuk emak-emak yang lagi vc sama gebetan baru nih," tutur warganet.
Berita Terkait
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Apa itu TheoTown? Game Viral yang Bisa Simulasikan Rasanya Jadi Pemimpin Rezim
-
Kebocoran 17,5 Juta Data Instagram, Ujian Serius Perlindungan Privasi Warga
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
5 Sindiran Politik Tajam Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' yang Viral
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Terkuak! Saksi Kunci Pembunuhan Brigadir Nurhadi Terima Rp35 Juta dari Kompol Yogi
-
Kepala Kanwil BPN Bali Resmi Jadi Tersangka, Ini Kasusnya!
-
Rahasia Gaya Gen Z 2026: 4 OOTD Viral Bikin Langsung Terlihat Stylish & Elegan
-
5 Alasan iPhone 17 Pro Max Masih Diburu di Awal 2026
-
7 Camilan Sehat Ini Bikin Kenyang Tanpa Takut Gemuk