SuaraBali.id - Pelancong dari luar daerah mulai padati objek wisata Bedugul di Kabupaten Tabanan, Bali. Saat ditemui di lokasi objek wisata, humas objek wisata Bedugul, Tabanan, Putu Suarya, mengatakan wisatawan mulai meramaikan objek wisata pada musim liburan seperti Maulid Nabi ini setelah Pemerintah Provinsi Bali membuka destinasi wisata sejak 10 September 2021.
“Pada musim liburan, kunjungan wisatawan per-hari mencapai 300 orang. Jumlah tersebut mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan hari biasanya per hari mencapai 100 orang. Kenaikan jumlah kunjungan di objek wisata Bedugul sudah terlihat sejak seminggu lalu,” katanya.
Menurut Putu Suarya, dengan kenaikan jumlah kunjungan wisatawan domestik ke objek wisata tersebut, pihak pengelola melakukan pengetatan di pintu masuk guna mencegah penularan virus COVID-19.
“Sebelum menikmati keindahan panorama pura di tengah danau yang menjadi maskot objek wisata ini, wisatawan yang tiba wajib mematuhi prokes yakni ketika akan masuk objek wisata Bedugul akan di cek suhu tubuh, menunjukkan aplikasi PeduliLindungi dan menjaga jarak saat berada di lokasi objek wisata,” ujarnya.
Dengan mulai ramainya objek wisata di Bali yang kembali menggeliat dikunjungi para wisatawan, pihaknya berharap kepada pemerintah untuk memberikan kemudahan bagi wisatawan yang berkunjung ke Bali.
“Kami pastikan tanpa mengurangi protokol kesehatan, kami jamin para wisatawan akan aman dan nyaman bila berwisata di tempat kami, karena kami sudah melakukan protap prokes yang sangat ketat,” katanya.
Sementara itu, Herlys Prasasti wisatawan asal Jawa Barat, merasa senang bisa berkesempatan untuk kembali liburan pada saat pelonggaran PPKM level dua.
Ia memilih Pulau Bali sebagai destinasi pilihannya untuk berlibur, selain menikmati panorama alam yang indah, juga liburan maulid nabi dimanfaatkan untuk refreshing.
“Bersyukur karena pandemi sudah menurun bisa liburan lagi, tapi tetap jaga protokol kesehatan, ikuti aturan pemerintah, yang penting semua sehat,” tambahnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Tiket Ludes 2,5 Bulan, OPPO Run 2024 Sukses Gelar Event Olahraga di Bali
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2