SuaraBali.id - Momen sebelum pernikahan biasanya para pasangan melakukan sesi foto prewedding. Dimana dalam foto ini, pasangan tersebut biasanya akan menunjukkan sisi romantis.
Namun apa jadinya bila pasangan memilih menunjukkan sisi kreatif dan humor. Seperti yang dilakukan Kyra dan Patrick yang memilih menjadi dinosaurus untuk sesi preweddingnya dan foto-fotonya pun viral.
Meski konsep prewedding idaman biasanya identik dengan busana yang formal dan rapi. Pasangan yang viral di Filipina ini memilih konsep prewedding unik.
Melansir World of Buzz, pasangan bernama Kyra dan Patrick tersebut viral setelah foto-foto prewedding keduanya diunggah ke media sosial.
Bukan hanya tampil santai, pasangan ini memilih untuk terlihat unik. Kyra dan Patrick memutuskan memakai kostum dinosaurus dalam prewedding mereka.
"Foto prewedding tidak harus selalu formal dan tertata rapi setiap waktu," ungkap pasangan asal Filipina ini.
"Kau bisa bersenang-senang karena foto paling berkesan adalah foto yang menunjukkan siapa dirimu sebenarnya."
Pada unggahan mereka, terlihat jika pasangan ini memakai kostum dinosaurus yang serasi dan menutupi seluruh tubuh.
Untuk membedakan, kostum calon pengantin wanita dilengkapi hiasan kalung. Sementara, kostum Patrick memiliki dasi kupu-kupu.
Momen pemotretan prewedding itu sendiri sebenarnya sudah dilakukan sejak Mei 2021 silam, tapi baru diunggah belakangan ini.
Ide tersebut muncul karena pasangan ini ingin menunjukkan sisi kocak mereka. Saat pemotretan keduanya pun melakukan aktivitas favorit seperti membeli makanan, melukis, hingga bemain berdua.
Deretan foto prewedding milik Kyra dan Patrick tersebut kini sudah viral dan dibagikan lebih dari 15 ribu kali di Facebook.
Selain itu, warganet ramai meninggalkan komentar melihat konsep prewedding unik dan anti mainstream milik pasangan tersebut.
"Satu solusi kreatif untuk mereka yang canggung berpose di depan kamera. Aku berharap melakukan ini dulu," tulis salah satu warganet.
"Jika pasanganku tidak mau melakukan ini, aku tidak menginginkannya."
Berita Terkait
-
Bertemu Dubes Filipina, Yusril Jajaki Transfer Narapidana dan Bahas Status WNI Tanpa Dokumen
-
Pernikahan Darma Mangkuluhur Jadi Sorotan, Brian McKnight Muncul sebagai Kejutan untuk Sang Ibu
-
Dari Minuman Kekinian hingga Dessert Estetik, Ini Dia Tren Kuliner Viral 2025
-
Apa itu TheoTown? Game Viral yang Bisa Simulasikan Rasanya Jadi Pemimpin Rezim
-
Ulasan Novel Pengantin Remaja: Membuka Tabir Realita Pernikahan Dini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien