SuaraBali.id - Rumah tangga antara Stefan William dan Celine Evangelista kandas. Kini keduanya tengah jadi sorotan publik.
Adapun Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menyatakan bahwa gugatan cerai Celine Evangelista terhadap Stefan William dikabulkan pada Senin (18/10/2021).
Setelah lama diam dan selama ini hanya Celine Evangelista yang banyak bersuara, Stefan William akhirnya buka suara lewat Instagram story-nya. Ia membenarkan bahwa pernikahannya sudah retak dan telah pisah rumah sejak awal 2021.
"Menanggapi berita yang telah beredar di media elektonik dan media social sepanjang Januari-Oktober 2021 perihal keretakan rumah tangga saya memang betul adanya. Bahwa kami telah berpisah rumah sejak awal tahun 2021," Stefan William, Selasa (19/10/2021) di Instagram Story.
Keduanya sudah berusaha untuk mempertahankan rumah tangga sejak pisah rumah. Namun karena tidak berhasil, mereka sepakat membawa persoalan mereka ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
"Segala daya dan upaya telah kami lakukan untuk mempertahankan keutuhan rumah tangga kami seperti konseling ke psikolog ataupun mediasi," katanya.
"Tapi pada akhirnya kami memutuskan untuk berpisah di pertengahan tahun 2021 dan mendaftarkan ke Pengadilan Negeri Jakarta," ungkap pesinetron tersebut.
Terbaru mengenai videonya yang viral dengan seorang wanita, Stefan menegaskan kalau dirinya tidak selingkuh. Dia mengakui wanita itu dekat dengannya, tapi masa lalunya sudah selesai sebelum dia ke Bali.
"Sekali lagi saya mau menegaskan bahwa saya tidak selingkuh. Urusan masa lalu saya sudah clear sebelum saya move ke Bali. Emang bener cewek yang ada di dalam video itu orang yang deket sama saya saat ini," tulis Stefan William.
Stefan bilang dia juga manusia biasa dan saat ini sedang butuh ketenangan. Dia meminta semua stop bahas masalah ini lagi karena dia ingin semua bahagia.
"Saya juga manusia biasa dan saya butuh ketenangan juga. Mohon stop untuk bahas masalah ini lagi dan saya pengen tenang dan semua bahagia," tutup Stefan William.
Berita Terkait
-
Wardatina Mawa Tampil Kompak Bareng Celine Evangelista dan Shandy Purnamasari, Sindir Inara Rusli?
-
Aura Kasih Edit Profil IG, Disebut Hindari Inisial Nama Lamanya di Isu Ridwan Kamil
-
7 Cara Menjaga Keamanan Akun Instagram agar Tidak Mudah Diretas
-
Cara Mematikan Tanda Status Online di Instagram, Jaga Privasi dengan Mudah
-
Geger Dugaan Kebocoran Data Instagram, Komdigi Panggil Meta: "Keamanan Data Adalah Harga Mati!"
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire