SuaraBali.id - Melihat suami sendiri selingkuh dengan wanita lain, hati istri mana yang tak perih, apalagi bila sang suami ternyata selingkuh di dalam mobil. Seperti yang tejadi pada wanita sakit hati ini, ia pun melampiaskan kekesalannya dengan melempari barang-barang kepunyaan suami.
Kejadian ini tersebar di media sosial dalam video viral di akun instagram @timelinejowo.
Diperlihatkan bahwa wanita yang mengenakan pakaian dan berhijab tosca sedang ngamuk-ngamuk. Ia nampak melempar kaca mobil yang sedang terparkir menggunakan batu.
Usut punya usut, wanita ini melakukan hal tersebut karena ia kesal suaminya selingkuh dengan wanita lain. Sehingga emosinya pun tak terbendung.
"Seorang istri sanggup melewati ribuan rintangan sesulit apapun," bunyi keterangan tertulis dalam video tersebut.
"Tapi..... Tidak dengan perselingkuhan," sambungnya.
Diakhir video, nampak ada wanita lain yang mencoba menenangkan wanita berhijab tersebut. Namun usahanya gagal, wanita yang jadi korban perselingkuhan ini tetap melemparkan batu ke kaca mobil tersebut hingga pecah.
Hingga kini belum diketahui pasti dimana lokasi wanita yang memecahkan kaca mobil akibat cintanya dikhianati oleh suaminya tersebut.
Sementara itu, unggahan video yang telah ditonton 89.930 kali ini langsung dibanjiri komentar warganet. Sebagian besar dari mengecam tindakan perselingkuhan tersebut.
"Karena perselingkuhan nggak enek obate," ujar akun @kikitomo**.
"Apapun bisa dimanfaatkan, kecuali penghianatan," imbuh akun @na_dii**.
"Berjuang bersama melewati ribuan kerikil kuat jalani mlaku bareng.Nek perselingkuhan kui kudu dihajar udu di kuat2in," sahut akun @sylvia**.
"Donasi bensin yung!!! Biar bisa memperlihatkan hati yang terbakar," timpal akun @saqee**.
Berita Terkait
-
Aura Kasih Edit Profil IG, Disebut Hindari Inisial Nama Lamanya di Isu Ridwan Kamil
-
7 Cara Menjaga Keamanan Akun Instagram agar Tidak Mudah Diretas
-
Cara Mematikan Tanda Status Online di Instagram, Jaga Privasi dengan Mudah
-
Geger Dugaan Kebocoran Data Instagram, Komdigi Panggil Meta: "Keamanan Data Adalah Harga Mati!"
-
Tren Media Sosial Cepat Berganti: Kemampuan Adaptasi atau Mudah Melupa?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria