SuaraBali.id - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan reaksi seorang pegawai hotel yang melihat kamar berantakan padahal baru ditinggal tamunya. Apa yang ditemukannya ini membuatnya terkejut.
Video ini viral setelah diunggah akun Tiktok @iskandarshah91, Senin (4/10/2021). Dimana pegawai hotel tersebut memperlihatkan bagian dalam kamar hotel yang hendak ia bersihkan.
Sungguh ia kaget dan jengkel saat melihat ada banyak noda dan bercak di kasur serta lantai kamar.
Temukan banyak noda dan kotoran
Pegawai hotel tersebut memperlihatkan beberapa bagian kamar yang tampak berantakan. Ada bercak berwarna kecoklatan di seprai, ada juga satu kantong bunga mawar merah yang diletakkan di atas kasur.
Ia juga menemukan noda berwarna putih di lantai kamar dan di depan kamar mandi yang diduga merupakan kelopak bunga mawar putih.
Lantai kamar tersebut pun tampak becek karena air yang ikut terbawa saat tamu keluar dari kamar mandi.
Mengaku tak suka
Dalam deskripsi videonya, pria tersebut mengaku tak suka dengan sikap tamu yang tak bisa menjaga kebersihan. Ia merasa pekerjaannya tak dihargai.
"Guys, aku paling tak suka kemas bilik macam ini. Tau lah hotel budget (murah). Hormat lah sama kerja orang," tulis pegawai hotel tersebut dalam kolom deskripsi videonya.
"Allah.. Allah.. Allah.. kuatkan Imanku," pungkasnya.
Tanggapan warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti kebiasaan tamu saat menginap di hotel.
Beberapa lainnya memberikan dukungan pada pegawai hotel tersebut agar sabar dan lebih semangat bekerja.
"Sabar semoga Allah menguatkan fisik kita," komentar salah seorang warganet.
"Cuma housekeeping yang bisa paham," sahut warganet lain.
"Aku kalau check out hotel pastikan dulu semua beres, rasanya malu kalau ninggalin dengan keadaan begini," tulis salah satu warganet.
"Harus saling hormat ya, jangan begitu kasihan yang mencuci ini," ujar warganet lain.
"Jangan kembalikan deposit," komentar salah satu warganet.
"Aku pernah juga merasakan hal ini, pernah jadi housekeeping," sahut warganet lain.
Berita Terkait
-
Viral Warga Ngaku Dapat Hadiah Gas Melon dari PDIP, Admin Gerindra: Enaknya Diapain Ini?
-
Centang Biru TikTok Bayar Berapa? Ini Syarat dan Cara Mendapatkan Seperti Akun Jessica Wongso
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Gilga Sahid Pamer Momen Happy Asmara Cari Pahala, Netizen Soroti Botol di Meja: Salfok Aku!
-
Dharma Pongrekun Siap Jadi Tukang Kaos, Netizen Minta Bahas Elite Global
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Awas Demam Berdarah, Dinkes Bali Sikapi Mulainya Musim Hujan
-
Gelombang Laut di Perairan Bali Bisa Setinggi 2,5 Meter, Kapal Feri Diminta Waspada
-
Rencana Koster Setelah Mengunci Kemenangan di Pilgub Bali 2024 Nanti
-
Wilayah NTB Diperkirakan Hujan Sepekan Ke Depan, Udara Akan Sedikit Lebih Sejuk
-
Ada Potensi Pertumbuhan Awan Hujan Meningkat di Bali, BMKG Minta Waspadai Cuaca Ekstrem