SuaraBali.id - Atlet asal Bali, Maria Natalia Londa berhasil mendapatkan medali emas pada final lompat jauh Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua.
Perolehannya ini pun membuatnya mengurungkan niat untuk pension dari dunia olahraga yang telah membesarkan namanya.
"Setelah hari ini saya berhasil menyabet medali emas, niat rencana pensiun dari dunia olahraga saya urungkan dulu. Karena Tuhan masih memberikan kesempatan untuk melanjutkan harapan mengharumkan nama bangsa di kancah internasional," ujar Maria Londa di Timika, Papua, Selasa 5 Oktober 2021.
Maria Londa yang kini juga mengabdi sebagai PNS di Dinas Pendidikan Provinsi Bali itu mengaku awalnya PON Papua menjadi momen terakhirnya menjadi atlet kontingen Bali.
Namun setelah memfokuskan tenaganya pada ajang olahraga empat tahunan ini, ternyata kekuatan dan kemampuan yang dimiliki mampu mengukir prestasi pada lompatan sejauh 6,28 meter.
"Memang rekor nasional yang saya pegang selama ini dengan jarak 6,70 meter belum terpecahkan. Tapi kali ini masih unggul dengan pelompat jauh dari daerah lain. Hari ini lompatan saya agak menurun dari rekor yang saya pegang, mungkin karena faktor kondisi dan cuaca di sini (Papua)," ujarnya.
Wanita kelahiran Denpasar 29 Oktober 1990 itu, saat ini menjadi atlet trek pada cabang olahraga lompat jauh yang diharapkan mampu mengharumkan nama daerah Bali dan Bangsa Indonesia.
Maria Londa menuturkan pernah memutuskan untuk pensiun pada SEA Games Filipina tahun 2019 setelah merebut medali emas. Tetapi niat itu dibatalkan dan pada PON XX Papua membuktikan kehebatannya dengan meraih medali emas untuk ketujuh kalinya dalam empat PON yang sudah pernah diikuti.
"Target saya masih ada di SEA Games dan Asian Games tahun 2022, karena masih ingin memberikan yang terbaik untuk bangsa Indonesia," katanya. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Yabes Roni Dilepas ke Persis Solo, CEO Bali United Ungkap Alasan Penting di Balik Keputusannya
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Resmi Datangkan Yabes Roni
-
Yusuf Meilana Gabung Bali United, Amunisi Baru Pertahanan untuk Putaran Kedua Super League
-
Imbas Cuaca Ekstrem, Pantai Kuta Bali Dibanjiri Sampah
-
3 Rekomendasi Hotel Bintang 5 di Bali dengan Fasilitas Lengkap
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata