SuaraBali.id - Viral cara membuat kolam ikan melayang. Kolam ikan ini dibuat dengan cara yang unik hingga viral di media sosial.
Video viral cara membuat kolam ikan melayang itu diunggah oleh akun Tiktok @jejeyeny3. Tampak seorang pria sedang berjongkok di dekat kolam ikan.
Lalu dia menunjukkan cara membuat bagian kolam ikan yang seolah-olah melayang di atas kolam yang sesungguhnya.
"Tutorial bikin akuarium terbalik dikolam ikan langsung naik keatas," tulis pria tersebut dalam videonya, dikutip suara.com, Selasa (5/10/2021).
Baca Juga: Gunakan Platform Digital Makin Aman dan Nyaman, TikTok Siapakan Buku Panduan
Mula-mula ia meletakkan sebuah akuarium secara terbalik di atas kolam yang diganjal dengan batu bata agar tidak tenggelam.
Pria tersebut kemudian melepaskan beberapa ekor ikan hias ke dalam kolam.
"Guys buat kalian yang penasaran bagaimana caranya bikin akuarium terbalik di atas kolam, pertama-tama kita lepaskan ikannya dulu," ujar pria dalam video itu.
Sedot udara langsung pakai mulut dan selang
Agar air bisa naik ke bagian akuarium, udara yang berada di dalam akuarium tersebut harus dikeluarkan terlebih dahulu.
Baca Juga: Viral Transformasi Make Up Siswi SMA Ini Kagetkan Netizen, Beda Drastis!
Pria tersebut lantas mengambil selang dan menyedot udara di dalam akuarium langsung dengan mulutnya.
"Langkah kedua adalah menghilangkan udara yang ada di akuarium dengan cara menyedot, sedot pelan-pelan otomatis airnya akan naik ke atas," lanjutnya.
"Kita tunggu ya, sampai airnya benar-benar naik ke atas, nih guys mulai hilang semua udaranya," ujarnya lagi.
Saat semua udara sudah berhasil dikeluarkan, akuarium terbalik itu pun segera terisi air hingga penuh. Ikan-ikan pun bisa berenang di dalamnya sehingga terlihat seperti melayang di atas kolam.
"Ini guys sudah jadi, kita tunggu ya apakah ikannya mau naik ke atas? Nah ikan nya mau naik guys," pungkasnya.
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti akis pria tersebut saat menyedot udara dari dalam akuarium.
"Kenapa susah-susah nyedot bang, tinggal diisi aja akuariumnya terus dibalik diangkat pelan-pelan," komentar salah seorang warganet.
"Disedot apa ditiup om?" ujar warganet lain.
"Itu caranya disedot airnya gitu?" tanya salah seorang warganet.
"Itu ditiup atau diapain?" ujar warganet lain.
"Disedot apa enggak engap bang?" ujar salah seorang warganet.
"Bang kalau yang punya sakit gigi gimana? Pasti kerasa," sahut warganet lain.
Berita Terkait
-
Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
-
Cegah Anak Kecanduan Medsos, Menteri PPPA Dorong Ajarkan Permainan Tradisional
-
Setelah Sadbor, Netizen Tuntut Ivan Sugianto Dibotaki dan Dihukum Serupa
-
Lagi Viral! 4 Rekomendasi Jelly Blush yang Wajib Kamu Coba
-
Video Ahmad Sahroni Bela Ivan Sugianto Viral, Sebut Cuma Tukang Service HP di Polresta Surabaya, Netizen: Ini Jubirnya?
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
Terkini
-
Dukung Industri Kreatif, Bank Mandiri Dorong Tenun Tradisional Bali, Lombok dan Kupang Tembus Pasar Global
-
Legenda Nasi Tahu Ni Sarti Sukawati: Kuliner Vegetarian yang Selalu Diburu Wisatawan
-
Dari Pos Pengungsian Gunung Lewotobi, Warga Tetap Dukung Dan Semangati Timnas Indonesia
-
Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
-
Raja-raja di Bali Minta Bandara Bali Utara Dibangun di Atas Laut