SuaraBali.id - Dalam gelaran Pekan Olahraga Nasional atau PON XX Papua, Kontingen Nusa Tenggara Barat meraih medali emas pertama di cabang olahraga panjat tebing nomor boulder beregu putri.
Mori Hanafi, Ketua Kontingen PON XX NTB mengaku sangat bersyukur dan mengapresiasi perolehan medali emas pertama untuk NTB.
''Semoga perolehan medali emas pertama ini menjadi pembuka pintu untuk mengalirnya perolehan emas dari seluruh cabang yang diikuti kontingen NTB melampaui 17 emas dari yang ditargertkan'' ujarnya.
Dikutip dari Antara, empat atlet panjat tebing yang menyumbangkan medali emas pertama untuk NTB yaitu, atlet Nurul Iqamah, Anggun Yolanda, Ayu Fatullah dan Ade Irma Suryani.
Pertandingan panjat tebing tersebut digelar di arena panjat tebing di Mimika, Kamis (30/9/2021).
Tim panjat tebing NTB berhasil mendapatkan emas usai mengalahkan tim Provinsi DKI Jakarta, Kalimantan Timur, Riau, Jawa Barat dan Jawa Timur.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026