SuaraBali.id - Banyak cerita unik tentang pengalaman saat melakukan vaksinasi Covid-19, seperti warganet satu ini yang kisahnya viral di TikTok.
Awalnya, ia menceritakan hal yang dialami oleh sang adik, yang tiba-tiba saja mengiriminya sebuah video lewat pesan singkat. Video tersebut berisi suasana tempat pemberian vaksin yang akan ia masuki.
Tampak tempat pemberian vaksin itu terdiri dari bilik-bilik kecil tertutup kain berwarna hijau, yang dilengkapi nomor ruangan yang tertempel di bagian depannya.
Namun ada hal yang bikin salah fokus. Kain berwarna hijau sebagai penutup bilik tempat vaksinasi itu ternyaya merupakan kain penutup keranda. Di salah satu bagiannya terdapat tulisan "Innalillahi wainnailaihi raji'un".
Tentu saja hal ini bikin adik dari si pemilik akun jadi merinding, sekaligus ngakak dibuatnya. "Udah rame aja ih. Just for fun ya guys, tidak bermaksud buat nakutin. Jangan takut vaksin," tulisnya.
Tak perlu waktu lama, banyak warganet yang juga ikut berkomentar. Sampai saat ini, video tersebut telah dilihat lebih dari 370 ribu kali.
"Ini mau antri vaksin ato antri mati," ujar @kamxx_xxx_xxlog.
"Jirr vaksin covid apa suntik mati nih," kata @alixxxdar.
"Belum vaksin udah kena mental," tulis @1rcxxxxasg.
Baca Juga: Panik Hingga Cuci Seprei di Kamar Hotel, Bekas Bercak Merahnya Curi Perhatian
"Mendadak tobat tuh pasti adeknya langsung istighfar," ucap @dilxxxxlia_. Yuk simak video lengkapnya di sini.
(Dinda Rachmawati)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien