SuaraBali.id - Buntut kasus dr Richard Lee, sang istri jadi disorot media. Bukan soal kasusnya, namun kecantikan istri dr dr Richard Lee, Reni Effendi.
Dokter Richard Lee ditangkap paksa oleh polisi di Palembang pada Rabu (11/8/2021) kemarin.
Penangkapan paksa tersebut sempat membuat sang istri ikut histeris.
Istri dokter Richard Lee, yaitu Reni Effendi juga membeberkan kronologi kejadian.
Lewat unggahan Instagram, Reni Effendi membagikan bahwa polisi tidak membawa surat panggilan saat menangkap dokter Richard Lee.
Tak hanya itu, wanita ini sempat hilang kontak dengan suami setelah dibawa ke kantor polisi.
Meski begitu, Reni Effendi kini sudah kembali dipertemukan dengan sang suami. Pada unggahan Instagram, Reni Effendi terlihat menangis di pelukan sang suami.
"Terima kasih Tuhan, engkau sungguh baik, masih banyak orang baik. Terima kasih atas dukungan semuanya," tulis Reni Effendi setelah dokter Richard Lee dibebaskan.
Unggahan Reni Effendi ini sukses membuat warganet turut haru.
Baca Juga: Kartika Putri Murka Dituduh Sogok Polisi Tangkap dr Richard lee
Selain itu, sosok istri dokter Richard Lee ini ternyata juga seorang dokter kecantikan. Berikut profilnya seperti dirangkum Suara.com
Reni Effendi juga berprofesi sebagai dokter kecantikan dan memiliki klinik kecantikan.
Sebagai dokter, Reni Effendi juga punya klinik kecantikan Athena yang sudah mengeluarkan produk kecantikan.
Selain itu, Reni Effendi juga memiliki klinik kecantikan Dr. Hen Clinic yang sudah mengeluarkan skincare sendiri.
Pasangan ini menikah pada tahun 2012 silam. Selama 9 tahun menikah, keduanya kerap membagikan momen-momen mesra di Instagram.
Reni Effendi dan Richard Lee juga sudah dikaruniai tiga orang anak laki-laki selama 9 tahun menikah.
Berita Terkait
-
Hotman Paris Sebut Ada Podcaster Jago Selingkuh, Doktif: Inisial DRL
-
Reni Effendi Klarifikasi soal Foto dr Richard Lee bareng Cewek: Saya Tahu Siapa Suami Saya
-
Hotman Paris Sentil Podcaster Jago Selingkuh, Doktif Blak-blakan: Itu DRL!
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Status Tersangka Tak Membuat Dokter Richard Lee Ditahan, Polisi Beberkan Alasan Kuncinya
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis