SuaraBali.id - Berdasarkan data resmi hingga Selasa (3/8/2021) kasus positif Covid-19 bertambah sebanyak 631 orang.
Meskipun begitu, penambahan kasus sembuh tercatat mengalami peningkatan sebanyak 247 orang dan kasus meninggal dunia bertambah 8 orang.
“Perkembangan kasus harian, kasus meninggal dunia bertambah 8 orang, kasus sembuh covid 19 hari ini bertambah 247 orang dan kasus positif Covid-19 sebanyak 631 orang," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai.
Dia mengingatkan warganya untuk terus waspada dan disiplin prokes, taati aturan saat penerapan PPKM Level 4, dilansir dari Berita Bali, Rabu (4/8/2021).
Berdasarkan data, secara komulatif kasus positif tercatat 27.214 kasus, angka kesembuhan pasien Covid-19 di Kota Denpasar mencapai angka 20.434 orang (75,09 persen).
Tercatat, sebanyak 525 orang (1,93 persen) meninggal dunia dan kasus aktif yang masih dalam perawatan sebanyak 6.255 orang (22,98 persen).
"Dalam beraktifitas, penerapan protokol kesehatan tetap harus wajib dilaksanakan dengan berpedoman pada penerapan PPKM Level 4 Jawa-Bali," pungkasnya.
Lebih lanjut Dewa Rai mengatakan bahwa berbagai upaya terus dilaksanakan guna mendukung upaya penurunan zona resiko, penurunan tingkat penularan, meningkatkan angka kesembuhan pasien dan mencegah kematian.
Selain itu, Pemkot Denpasar juga terus berupaya memaksimalkan realisasi vaksinasi kepada masyarakat, dan vaksinasi menyasar anak anak usia sekolah 12-17 tahun.
Baca Juga: Update Covid-19 Global: Takut Corona Kembali, Wuhan Akan Tes Seluruh Populasi
Berita Terkait
-
Update Covid-19 Global: Virus Corona Varian Delta Bikin Beijing Lockdown Lagi
-
Update COVID-19 Jakarta 2 Agustus: Positif 1.410, Sembuh 2.161, Meninggal 154
-
Kabar Baik! Kesembuhan Pasien Covid-19 di Kota Batam Hampir 90 Persen
-
Tambah 22.404, Kasus Covid-19 Indonesia Tembus 3.462.800 Orang
-
Update Covid-19 Global: WHO Perkirakan Korban Covid-19 Tiga Kali Lebih Banyak
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria