SuaraBali.id - Prilly Latuconsina sindir banyak pria mesum di media sosial. Bahkan pria mesum itu bangga memperlihatkan karakter mesumnya tersebut.
Hal itu diungkapkan Prilly Latuconsina saat melampiaskan kekesalannya terhadap lelaki mesum.
Bintang film Danur ini heran, mengapa bisa ada lelaki yang bangga melakukan hal tersebut di media sosial.
"Kenapa banyak banget cowok mesum dan bangga memperlihatkan itu dengan followersnya yang banyak?" tanya Prilly Latuconsina di Instagram Story, Senin (2/8/2021).
"Maaf ni bang, lu pikir lu keren?" imbuh mantan pacar Maxime Bouttier ini.
Prilly Latuconsina tegas membantah hal tersebut.
Alih-alih terpukau dengan aksi para lelaki itu, ia justru merasa jijik.
"Lu bikin jijik, jujur aja," jelas aktris 24 tahun ini.
Prilly Latuconsina meminta maaf atas postingan tersebut.
Baca Juga: 4 Kebiasaan Warganet Indonesia saat Ada yang Viral
Tapi lawan main Reza Rahadian ini merasa perlu untuk berbicara.
Sebab baginya, apa yang dilakukan para lelaki mesum itu merendahkan harga diri seorang perempuan.
"Saya sendiri paling nggak suka ada cowok yang secara tidak langsung merendahkan perempuan," ujarnya.
Unggahan Prilly Latuconsina diunggah ulang salah satu akun gosip. Beberapa warganet kompak menyeret nama Niko Al Hakim alias Okin sebagai sosok yang dimaksud.
"Sekalian di-tag ke Okin nih," kata @itsmenoviia di akun nyinyir_update_official.
"Masih mencari letak kegantengan Okin," sahut @fuad.isyourjoy.
Berita Terkait
-
Di Balik Senyum Media Sosial: Mengapa Hidup Terasa Berat Meski Tampak Baik-Baik Saja?
-
Ketika AI Disalahgunakan: Masihkah Media Sosial Aman bagi Perempuan?
-
Kepala Putus hingga Masuk Peti, Prilly Latuconsina Syok Baca Naskah Danur: The Last Chapter
-
Mencari Jati Diri di Era Digital: Mengapa Gen Z Terjebak dalam Cermin Palsu Media Sosial?
-
50 Medsos Lokal Ramaikan ISMN Yogyakarta Meetup 2026, Bahas Kolaborasi di Era Digital
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis