SuaraBali.id - Daftar Rumah artis anggota DPR mewah dan punya desain menarik. Sebanyak 14 artis berhasil menduduki kursi DPR RI pada periode 2019-2024.
Memiliki gaji yang tak sedikit, tentunya membuat masyarakat penasaran seperti apa kemegahan rumah artis yang sekaligus menjadi anggota DPR.
Tak hanya terkenal akan kemampuannya di dunia hiburan, Krisdayanti, Mulan Jameela dan lain-lain ini berhasil mengambil hati masyarakat untuk menjadi wakil di kursi dewan.
Ini daftar rumah artis anggota DPR yang yang sangat mewah:
Baca Juga: Krisdayanti Sampai Mulan Jameela, 4 Sudut Mewah Rumah Artis Anggota DPR
1. Krisdayanti
Krisdayanti merupakan anggota komisi IX DPR RI. Selama menjalani tugasnya, Krisdayanti yang sering bolak balik ke Timor Leste, tempat tinggal sang suami Raul Lemos, kini menetap di Jakarta bersama anak-anaknya.
Dalam vlog Atta Halilintar, halaman rumah Krisdayanti diperlihatkan rimbun oleh tanaman-tanaman.
Halamannya pun cukup luas untuk parkir beberapa mobil.
Puluhan anak tangga harus ditempuh pemilik maupun tamu untuk menuju rumah utama. Selain itu, rumah Krisdayanti juga dilengkapi lapangan yang terletak persis di sisi kolam renang.
Baca Juga: Daftar 4 Artis Kawin dengan Bos Sendiri, Kebanyakan Tajir Melintir
Di Instagram, Krisdayanti sering berolahraga di lapangan tersebut. Secara keseluruhan, rumah Krisdayanti bergaya Eropa abad pertengahan.
Terdapat pilar serta tangga tinggi di ruang tengah rumah Krisdayanti yang menguatkan kesan klasik. Ditambah lagi dengan beberapa cermin serta lampu gantung kristal yang membuat rumah Krisdayanti makin mewah.
2. Mulan Jameela
Sedangkan Mulan Jameela merupakan anggota komisi VII DPR RI. Mulan Jameela sebenarnya memiliki rumah sendiri yang dibelinya pada 2007 di kawasan Pondok Indah.
Namun, Mulan tinggal di rumah Ahmad Dhani yang juga berada di kawasan yang sama setelah menikah.
Apabila rumah Mulan Jameela serba putih, rumah Ahmad Dhani benar-benar kebalikannya. Didominasi warna hitam, Ahmad Dhani banyak menyimpan banyak barang antik.
Rumah tersebut mendapat julukan Kaisar Pondok Indah saking uniknya. Bahkan seorang pengusaha sempat menawar rumah Dhani senilai Rp100 miliar.
Rumah Dhani juga dilengkapi studio musik dan menjadi markas Republik Cinta Management. Selain unik, rumah Dhani juga sering dibilang mistis.
Ahmad Dhani kemudian mengungkap konsep rumahnya adalah eclectic yakni percampuran budaya Kolonial, Tionghoa, dan Jawa.
3. Eko Patrio
Eko Patrio kembali terpilih menjadi anggota DPR untuk periode 2019-2024. Pada periode ini, Eko Patrio ditugaskan di komisi VI.
Rumah Eko Patrio sempat terekspos setelah kebanjiran pada awal 2020 lalu. Rumah Eko Patrio tampak cukup luas dengan nuansa putih tepat di tikungan kompleks.
Pohon yang tingginya lebih dari dua lantai juga rimbun menghiasi halaman rumah Eko. Yang membuat rumah Eko unik adalah berbagai bentuk jendela.
Ada jendela yang berbentuk persegi panjang, persegi, dan bulat dengan berbagai macam ukuran. Rumah Eko Patrio yang berlokasi di Cipinang Indah, Jakarta Timur ini, bergaya klasik bila dilihat secara keseluruhan.
Sama seperti Eko Patrio, Tommy Kurniawan juga duduk di komisi VI DPR RI. Bersama sang istri, Lisya Nurrahmi, Tommy tinggal di rumah dengan pekarangan yang dipenuhi tanaman.
Tampak tembok tinggi berwarna putih tulang dan cokelat menjadi pagar rumah Tommy. Tommy selalu membagikan momennya berolahraga dengan pemandangan serba hijau tersebut setiap harinya.
Rupanya area gym Tommy memang berada di sekitar taman yang dirawat asri oleh sang istri itu. Untuk sisi depan rumah, Tommy dan Lisya memilih warna dominan abu-abu.
Sedangkan untuk sisi dalam, tembok rumah Tommy diberi wallpaper berwarna peach.
(Neressa Prahastiwi)
Berita Terkait
-
Main Serong dengan Teman Band, Beda Gelagat Ayus Sabyan dan Ahmad Dhani Saat Terpojok di Acara TV
-
Temani Krisdayanti Kampanye, Sikap Aurel Hermansyah Pada Ibunya Bikin Terharu
-
Adu LHKPN Pasutri Artis Jadi Anggota DPR, Ahmad Dhani - Mulan Jameela Paling Kaya?
-
Beda Kekayaan Mulan Jameela vs Melly Goeslaw: Kebanting 50 Persen, Kini Gaji Keduanya Sama
-
Ziarah ke Makam Ayah Minta Restu Maju Jadi Calon Wali Kota Batu, Outfit Kris Dayanti Dikritik
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Kisah Pilu Petrus Saksikan Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki Menghantam Rumahnya
-
Setelah Tahu Akan Dipindahkan ke Australia, Ini Respons Scott Rush Bali Nine
-
DPRD Pilih Alphard Baru Ketimbang Mobil Listrik Karena Fasilitas di Bali Belum Memadai
-
Hujan Berpotensi Menurunkan Keinginan Warga Untuk Mencoblos ke TPS
-
Waspadai Fenomena Cold Surge yang Memicu Gelombang Tinggi di Laut Pada Periode Nataru