SuaraBali.id - Kemungkinan Jerinx SID akan diperiksa polisi karena maki-maki Adam Deni. Sebelumnya, Adam Deni mendatangi Polda Metro Jaya pada Rabu (15/7/2021) petang.
Kedatangannya, guna memenuhi panggilan penyidik untuk dimintai klarifikasi atas laporannya terhadap musisi I Gede Ari Astina alias Jerinx SID.
Dalam kesempatan itu, Adam Deni mengungkap besar kemungkinan Jerinx SID akan dipanggil ke Polda Metro Jaya untuk klarifikasi.
"Kemungkinan memang ada undangan klarifikasi untuk saudara IGA atau pun JX," kata Adam Deni.
Ia berharap suami Nora Alexandra itu bisa memenuhi panggilan polisi ke Jakarta. Adam Deni mengaku siap dipertemukan dengan Jerinx SID untuk menyelesaikan persoalan hukum mereka.
"Saya cuma berpesan kepada beliau ketika memang ada undangan itu ada semoga bisa hadir di Jakarta. Kita siap tunggu di sini dan siap bertemu beliau jika memang pihak kepolisian menemukan kami berdua," ungkapnya.
"Siap, pasti dong, karena memang kan ada undangan klarifikasi dari penyelidik terlapor dan pelapor," sambungnya.
Sebelumnya, Adam Deni akhirnya resmi melaporkan Jerinx SID ke Polda Metro Jaya. Laporannya sudah diterima polisi terhitung sejak Sabtu (10/7/2021).
Di Instagram pribadinya, Adam Deni mengunggah foto surat Laporan Polisi (LP) dengan terlapor I Gede Aryastina arau Jerinx SID.
Baca Juga: Diancam Jerinx SID, Adam Deni Serahkan Bukti ke Polisi
Suami Nora Alexandra itu dilaporkan atas perkara perbuatan disertai Ancaman Kekerasan dan atau pengancaman melalui media elektronik.
"Saya telah melaporkan IGA atau yg biasa dikenal dengan nama JRX. Terimakasih @poldametrojaya telah menerima laporan saya dengan baik hari ini. Atas beberapa pertimbangan. Saya menggunakan hak saya untuk melaporkan JRX," tulis Adam Deni dalam keterangan fotonya di Instagram, Sabtu (10/7/2021).
Kasus ini bermula saat Adam Deni mempertanyakan data kepada Jerinx SID terkait artis yang endorse Covid-19. Sang musisi memang menuding sederet artis yang positif menerima endorse corona.
Tak lama dari itu, akun Instagram Jerinx SID menghilang. Dia menuduh Adam Deni pelakunya.
Jerinx SID kemudian menghubungi Adam Deni dan langsung memaki-makinya serta memberikan ancaman. Tak terima, Adam Deni pilih lapor polisi.
Berita Terkait
-
Berkedok Toko Plastik, Polisi Bongkar Peredaran Ribuan Obat Berbahaya Ilegal di Jagakarsa
-
Pemeriksaan Dokter Richard Lee sebagai Tersangka di Polda Metro Jaya Ditunda
-
Banjir Putus Akses ke Tanjung Priok, Polisi Izinkan dan Kawal Pemotor Masuk Tol
-
Banjir Rendam Tol Sedyatmo, Polisi Alihkan Arus Lalin Menuju Bandara Soekarno-Hatta
-
Alasan Kuat Polisi SP3 Eggi Sudjana dan Damai Lubis di Kasus Ijazah Palsu Jokowi
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain