SuaraBali.id - Jerinx SID terancam dipolisikan Adam Deni. Adam Deni mengatakan ke Jerinx saat ini Indonesia krisis oksigen untuk pasien COVID-19.
Adam Deni menggandeng pengacara, Machi Achmad untuk mengkonsultasikan perselisihan dengan Jerinx SID terkait pembahasan data endorsement Covid-19. Ia belum mengetahui apakah akan membawa hal ini ke ranah hukum atau tidak.
Hal itu diungkap Adam Deni di Instagram pribadinya @adngrk, Minggu (4/7/2021).
"Halo semuanya. Saya akan menjawab pertanyaan kalian, apakah saya akan melaporkan Bli Jerinx atau tidak? Untuk saat ini saya sedang mengkonsultasikan ke lawyer saya, Bang Machi Ahmad dan beberapa tim saya untuk langkah selanjutnya untuk melaporkan atau tidaknya," kata Adam Deni.
"Saya belum bisa menjawab karena saya masih mengkonsultasikan semua hal ini," tambahnya.
Alih-alih membahas persoalan hukum, Adam Deni justru mengapresiasi langkah penabuh drum SID itu. Jerinx baru saja mengumumkan menarik diri dari pembahasan Covid-19 lantaran sedang fokus memiliki momongan.
"Dan terkait postingan terbaru Bli Jerinx karena akunnya sudah muncul kembali, saya sudah tau dan saya respect sebagai teman kepada Bli Jerinx karena Bli Jerinx berstatment untuk menarik diri ke belakang layar," ungkapnya.
Ditegaskan Adam Deni, permasalahannya dengan Jerinx SID hanya seputar data endorsement Covid-19. Selebihnya, mereka tidak memiliki masalah pribadi.
"Untuk masalah kita kemarin hanya seputar di endorsement Covid-19 karena saya butuh data real itu kalau memang ada endorsement itu," tuturnya.
Baca Juga: Pemprov DKI Buka Pusat Isi Ulang Oksigen di Monas
Ditambahkannya, lebih baik menolong sesama dari pada adu argumen tentang Covid-19. Mengingat, saat ini Indonesia dalam kondisi darurat Covid-19.
"Dan kalau Bli tau, untuk saat ini kita sedang mengalami krisis oksigen, Jakarta, Bandung, Jogja, Semarang, kita mengalami krisis oksigen di mana dalam enam jam ke depan jika tak ada tabung oksigen banyak sekali banyak manusia yang meninggal dan ini real tidak ada endorsement," terangnya.
"Mungkin ini video terakhir saya untuk masalah Bli Jerinx, untuk langkah selanjutnya saya masih mikir. Terima kasih saya respect kepada Bli Jerinx," sambung Adam Deni.
Jerinx SID Berhenti Kritik COVID-19
Jerinx SID berhenti kritik COVID-19. Alasannya ingin membahagiakan sang istri, Nora Alexandra. Hal itu disampaikan penabuh drum Superman Is Dead ini di Instagram pribadi miliknya @jrxsid pada Minggu (4/7/2021).
Selain itu alasan Jerinx SID berhenti kritik COVID-19 karena resistensi.
Berita Terkait
-
Mengenal Fitoplankton: Sumber Oksigen untuk Bumi Selain Hutan
-
Dicibir Saat Upacara Ngaben Ayah Jerinx, Nora Alexandra Tegaskan: Saya Terlahir Muslim
-
Kabar Duka, Ayah Jerinx SID Meninggal Dunia
-
Nora Alexandra Ikut Tampil di Atas Panggung, Jerinx Bela Istri yang Dituding Pansos ke SID
-
Jerinx Jawab Tuduhan Nora Alexandra Pansos dengan SID
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Jangan Salah! Ini Durasi Tidur Ideal Berdasarkan Usia Anda
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik di 2026
-
Rilis Bulan Depan, Ini Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S26 Ultra
-
BMKG Deteksi Pusat Tekanan Rendah di Selatan NTB, Ancaman Cuaca Ekstrem?
-
Dua Kasus Super Flu Ditemukan di Bali, Begini Kondisi Pasien