SuaraBali.id - Bupati Karangasem I Gede Dana menargetkan wilayahnya sebagai zona hijau pertama penyebaran Covid-19 di Bali.
Dia optimistis tujuan ini bisa cepat tercapai karena sebanyak 213 warganya telah divaksin Covid-19.
Pencapaian ini bersumber dari kesadaran masyarakat untuk divaksin dan kerja keras semua pihak, mulai dari tenaga medis, vaksinator, TNI/Polri, Perbekel, Pecalang dan pemangku kebijakan lainya di wilayahnya.
“Ini capaian yang sangat luar biasa, atas nama pribadi dan Pemeritah Karangasem, saya menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang sudah berpartisipasi terhadap kesuksesan pelaksanaan vaksinasi massal ini,” ujar Gede Dana dilansir laman BeritaBali, Rabu (16/6/2021).
Tingginya partisipasi masyarakat yang melakukan vaksinasi Covid-19, membuat Bupati memberikan acungan jempol kepada tenaga kesehatan.
"Bayangkan, petugas medis dari Puskesmas Kubu harus datang ke Kecamatan Manggis untuk melakukan vaksinasi hingga malam," ujarnya.
Ia berharap agar warga masyarakat yang belum divaksin agar tidak takut divaksin dan tidak mempercayai hoaks berkaitan dengan vaksin Covid-19.
"Vaksinasi merupakan salah satu cara meningkatkan imun tubuh. Target saya, Kabupaten Karangasem menjadi kabupaten pertama zona hijau covid-19. Tujuannya mempercepat pergerakkan perekonomian masyarakat,” tandas Gede Dana.
Baca Juga: Asyik! Babang Ojol Kini Sudah Bisa Dapat Vaksinasi Covid-19
Berita Terkait
-
Sri Mulyani Resah Gelisah karena Kecepatan Vaksinasi Covid-19 Tidak Merata
-
Cara Daftar Vaksinasi COVID-19 untuk Warga Bekasi di Stadion Patriot Chandrabaga
-
Targetkan 12.000 Orang, Sentra Vaksinasi Bagi Penduduk Usia 18+ di DKI Jakarta Diresmikan
-
Duh! Bupati Jembrana Kecewa Pencapaian Vaksinasi Covid-19
-
Layanan Vaksinasi Keliling di Kota Solo, Ini Jadwal dan Lokasinya
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain