SuaraBali.id - Keluarga Ustadz Arifin Ilham jawab borok Alvin Faiz berzinah dari Larissa Chou. Sebab Larissa Chou bongkar borok Alvin Faiz di balik imej sebagai pimpinan Pondok Pesantren Az Zikra.
Hal itu diceritakan adik kandung Alvin Faiz, Ameer Azzikra. Dia menjawab kabar sang kakak soal tidur bareng perempuan lain.
Kabar yang ditudingkan Larissa Chou di Instagram Story beberapa waktu lalu itu tak dibantah sang adik.
"Kalau pun itu benar atau salah, kami akan tetap sayang sama Bang Alvin, tetap support Bang Alvin," kata Ameer, Jumat (4/6/2021).
Baca Juga: Keluarga Bantah Alvin Faiz Nikahi Larissa Chou karena Terpaksa
Ameer Azzikra menyebut Alvin Faiz juga hanya manusia biasa terlepas dari labelnya yang merupakan anak seorang ulama. Oleh karena itu ia tak menyoalkan tudingan tersebut benar atau tidak.
"Bang Alvin tentu manusia yang banyak salah dan dosa, mau itu benar atau nggak (selingkuh dengan perempuan lain)," katanya menambahkan.
Menurut Ameer, setiap manusia juga memiliki aib masing-masing. Hanya saja, beberapa manusia beruntung aibnya masih tertutupi."Kita kan juga masing-masing ada aib pasti," imbuh kekasih Nadzira Shafa ini.
Sejauh ini, pihak keluarga pun tak menyoal benar atau tidaknya tudingan-tudingan Larissa Chou pada sang kakak.
Apapun kesalahn Alvin Faiz, yang jelas keluarga tetap menyayanginya.
Baca Juga: Isu Alvin Faiz Berzina, Adik: Benar atau Salah, Kami Tetap Sayang
"Nanti kita lihat bagaimana. Kalau seandainya terbukti kebenarannya benar atau tidak, kami akan tetap sayang pada bang Alvin," kata Ameer menegaskan.
Sebelumnya, Larissa Chou mengungkap beberapa poin di instagram story hal-hal yang membuatnya menggugat cerai Alvin Faiz.
Salah satu poin yang mengejutkan adalah tudingan Alvin berselingkuh di 2019 dengan tidur bersama perempuan lain.
Berita Terkait
-
Bantah Dukung 02, Larissa Chou Tegas Tak Pernah Kampanyekan Paslon Mana Pun
-
Larissa Chou Pakai Hijab Pendek sambil Joget TikTok, Warganet Langsung Protes: Enggak Cocok, Ci
-
Peringati Hari Ayah, Fairuz A Rafiq dan Larissa Chou Kompak Tak Singgung Mantan Suami
-
Miris! Sedang Hamil Tua, Cut Intan Nabila Ternyata Pernah Curhat dengan Larissa Chou: Pernikahanku di Ujung Tanduk
-
Sama-Sama Dukung Cut Intan Nabila, Intip Beda Bantuan Henny Rahman dan Larissa Chou
Tag
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
Obat Rindu, Para Dokter di Hospital Playlist Akan Muncul di Resident Playbook
-
Ada Bus Listrik Baru dari Korea Selatan Untuk Bali, Bagaimana Kabar Bus Merah TMD?
-
UMKM Asal Sidoarjo Ini Sukses Tembus Pasar Ekspor Berkat Pemberdayaan BRI
-
Cerita Warga Bali Dijadikan Admin Judi Online di Myanmar, Bukan Kerja di Hotel Malah Disetrum
-
53.000 Tanda Tangan di Petisi Undang-undang Pencegahan Kim Soo Hyun, Good Day Hapus Wajahnya