SuaraBali.id - Gaya busana figur publik liburan sering menarik atensi. Begitu juga dengan deretan outfit Rachel Vennya selama jalan-jalan ke Dubai, Uni Emirat Arab.
Rachel memang lumayan rajin berbagi liburannya lewat unggahan Instagram. Ibu dua anak ini tampil modis dengan memadukan beragam macam busana dan aksesoris pelengkapnya.
Detail produk mode yang dikenakan Rachel lalu diulas akun Instagram @rachelvennya.fashion. Belum alam ini, akun tersebut mengulik baju Rachel kala mengunjungi restoran mewah At.mosphere di lantai 122 Burj Khalifa.
Hari itu, sang selebgram terlihat mengenakan atasan model one shoulder dengan lengan berbentuk balon. Ini merupakan koleksi dari salah satu brand fashion internasional, SHEIN.
Menariknya, baju cantik tersebut ternyata sangat terjangkau harganya . Situs resmi SHEIN mematok harga Rp102 ribu saja. Tentu fakta ini sukses membikin warganet syok.
Banyak warganet yang sempat tak percaya dengan betapa miringnya harga baju Rachel Vennya. Tak sedikit pula warganet yang antusias karena jadi merasa bisa membeli baju yang sama.
Seorang warganet berkomentar, "Ini seriusan nolnya nggak kurang kan?"
"HAH DEMI, BOONG NIH," komentar warganet lain.
"Kaget karena baju yang dipake buna 100 ribuan," ungkap warganet lainnya.
Baca Juga: 3 Outfit Manggung Nissa Sabyan: Sederhana Harga Ratusan Ribu
Ada pula warganet yang dengan semangat menuliskan, "OMG OTW BELI."
"Akhirnya bisa kebeli," imbuh warganet lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis