SuaraBali.id - Jadwal penyeberangan Pelabuhan ketapang - Gilimanuk Bali Juni 2021. Penyebrangan kapal Ferry Ketapang, Banyuwangi - Gilimanuk, Bali merupakan salah satu transportasi termurah dan termudah untuk masyrakat yang hendak pergi ke Bali maupun Banyuwangi.
Kedua pelabuhan penyebrangan ini terkenal ramai dengan jadwal keberangkat kapal ferry yang tersedia setiap hari dalam waktu 24 jam.
Calon penumpang kapal Ferry dapat melakukan pembelian tiket, dapat melalui www.ferizy.com atau aplikasi ferizy yang tersedia di Google Play Store atau App Store, serta pengecekan jadwal penyebrangan Ferry dapat dilakukan secara daring melalui www.indonesiaferry.co.id juga.
Untuk lebih lengkapnya simak Jadwal penyeberangan Pelabuhan ketapang - Gilimanuk Bali Juni 2021 berikut ini:
- Rute : Ketapang -Gilimanuk , Gilimanuk - Ketapang
- Hari Keberangkatan : Setiap hari
- Waktu Pemesanan : Tersedia 24 jam
- Jarak yang ditempuh : 50.0 km
- Estimasi waktu penyebrangan : 45 menit
Tarif tiket untuk penumpang yang tidak membawa kendaraan
- Dewasa : Rp8.500
- Anak-anak : Rp2.200
- Tarif tiket bagi penumpang dengan kendaraan
- Golongan I - Sepeda : Rp9.000
- Golongan II - Sepeda Motor (<500CC) : Rp27.000
- Golongan III - Sepeda Motor (>=500CC) : Rp39.000
- Golongan IVa - Mobil/Sedan (<=5m) : Rp182.500
- Golongan IVb - Mobil Barang (<=5M) : Rp158.000
- Golongan Va - Bis Sedang (<=7m) : Rp355.000
- Golongan Vb - Truk Sedang (<=7m) : Rp268.000
- Golongan VIa - Bis Besar (<=10m) : Rp535.000
- Golongan VIb - Truk Besar (<=10m) : Rp447.000
- Golongan VII - Truk Trailer (<=12m) : Rp553.000
- Golongan VIII - Truk Trailer (<=16m) : Rp792.000
- Golongan IX - Truk Trailer (>16m) : Rp1.112.000
Selain itu, selama adanya larangan mudik di masa pandemi ada beberapa syarat yang perlu dipatuhi pemudik ataupun para calon penumpang Ferry rute Ketapang - Gilimanuk, meskipun aturan larangan mudik yang ditetapkan oleh pemerintah melalui surat edaran Nomor 13 Tahun 2021 telah berakhir pada 24 Mei kemarin, namun belum ada keterangan resmi terkait aturan arus balik para penumpang baik melalui darat, udara, ataupun laut.
Syarat calon penumpang Ferry yang dapat melanjutkan perjalanan:
- Calon penumpang wajib menunjukkan surat keterangan hasil tes RT-PCR/rapid antigen yang sampelnya diambil dalam kurun waktu 1 x 24 jam sebelum keberangkatan, atau surat keterangan hasil negatif tes GeNose C19 dan mengisi e- HAC Indonesia.
Lintasan Ketapang - Gilimanuk PT. ASDP Indonesia Ferry
Ada dua kapal yang digunakan untuk melakukan penyebrangan dari pelabuhan Ketapang - Gilimanuk.
Baca Juga: 5 Hotel di Bali Tempat Menginap Artis Hollywood, Mewah Bukan Main
Profil Pelabuhan Ketapang
Kantor Pelabuhan Indonesia III. PT Persero - Kantor Cabang Kab. Banyuwangi, Jawa Timur (idalamat.com). Pelabuhan Ketapang terletak di Jl. Raya Banyuwangi, Ketapang, Kalipuro, Kabupaten Banyuwangi.
Melalui kantor ini, PT Pelabuhan Indonesia melakukan manajemen pelabuhan wilayah kerja sesuai tugas yaitu sebagai pengelola serta pengembangan pelabuhan untuk kebutuhan distribusi logistik serta transportasi via laut. Sehingga Pelindo menjadi BUMN
Profil Pelabuhan Gilimanuk
Kantor Unit Penyelanggaraan Pelabuhan (UPP) Gilimanuk merupakan salah satu penyelenggara pelabuhan kelas III yang berada di bawah serta bertanggung jawab kepada Menteri Perhubungan melalui Direktur Jendral Perhubungan Laut.
Pelabuhan Ferry yang terletak di Jl. Raya Pelabuhan Gilimanuk , Jembrana, Bali. Pelabuhan Gilimanuk berada dalam naungan serta pengelolaan dari ASDP Indonesia Ferry.
Berita Terkait
-
Perluas Jangkauan, Importa Furniture Hadirkan Cabang ke-26 Sekaligus Pusat Distribusi di Bali
-
Insiden Udara di Bali, Kronologi Helikopter Raffi Ahmad Alami Gangguan Akibat Kabut Tebal
-
Yabes Roni Dilepas ke Persis Solo, CEO Bali United Ungkap Alasan Penting di Balik Keputusannya
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Resmi Datangkan Yabes Roni
-
Yusuf Meilana Gabung Bali United, Amunisi Baru Pertahanan untuk Putaran Kedua Super League
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas X Halaman 173 Kurikulum Merdeka: Sisi Lain Kartini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa