SuaraBali.id - Kabar Audi Marissa pindah agama dan Audi Marissa tinggalkan Islam kini terjawab. Audi Marissa masih merayakan Idul Fitri bersama suaminya, Anthony Xie.
Suami Audi Marissa bukan Islam. Sehingga ada kabar Audi Marissa pindah agama karena menikah dengan Anthony Xie.
Audi Marissa tak pernah mengklarifikasi rumor tersebut yang membuat netizen menduga artis 25 tahun itu memang pindah agama. Namun, baru-baru ini Audi Marissa seolah menjawab pertanyaan warganet terkait hal itu.
Pasalnya, Audi Marissa membagikan potret saat ia merayakan lebaran dan kenaikan Isa Almasih bersama sang suami, Anthony Xie di Instagram miliknya.
Audi dan Anthony terlihat memakai pakaian dengan warna dan motif senada, serta sambil sama-sama tersenyum manis menghadap kamera. Keduanya menyertakan sang buah hati yang belum lama ini lahir, Anzel Maverick Xie.
“Kami keluarga Xie mengucapkan Selamat Hari Raya idul fitri dan Hari Kenaikan Isa Almasih. Mohon maaf lahir dan batin, Damai Sejahtera,” tulis Audi Marissa.
Sontak saja, unggahan Audi Marissa yang merayakan lebaran dan kenaikan Isa Almasih bersama sang suami itu langsung dibanjiri komentar oleh warganet dan juga rekan sesama artis.
Anthony Xie juga muncul di unggahan sang istri tercinta dengan menuliskan mohon maaf lahir batin. “Mohon maaf lahir dan batin,” tulis Anthony.
“Mohon maaf lahir batin keluarga Xie. Ga kuat liat Anzel kaya boneka,” komentar Mezty Mez gemas.
Baca Juga: Selama Ramdhan, Masjid Agung Singkawang Kumpulkan Rp122 Juta dari Zakat
“Mohon maaf lahir batin ya sayang,” kata salah seorang warganet.
“Mohon maaf lahir dan batin,” tulis warganet yang lain.
“Mata terkadang salah memandang, mulut terkadang tak sadar melukai hati orang, hati kerap salah berprasangka. Di hari kemenangan ini, setulus hati ingin menghanturkan maaf. Selamat Idul Fitri. Mohon maaf lahir dan batin,” komentar warganet lain.
“Indahnya toleransi, happy eid mubarak and ancention day. God bless,” timpal yang lainnya.
“Selamat merayakan kenaikan Isa Almasih smoga di berkati,” kata seorang warganet.
Lebaran tahun ini sekaligus menjadi momen yang sangat bahagia bagi keluarga tersebut, pasalnya mereka baru saja kehadiran sang buah hati tercinta, Anzel Maverick Xie yang lahir pada 7 April lalu. Sempat dirawat di rumah sakit karena lahir prematur, kini baby Anzel bisa berkumpul bersama orang tuanya.
Berita Terkait
-
Apakah Boleh Menutupi Uban Pakai Cat Hitam? Ini 3 Rekomendasi Warna yang Diperbolehkan Nabi
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
CERPEN: Masjid yang Tak Pernah Bertanya Kamu Siapa
-
Apa Perbedaan Mandi Wajib dan Mandi Junub? Ini Tata Caranya
-
5 Keunikan Thaif: Kota Sejuk yang Menyimpan Sejarah Kelam dan Doa Rasulullah
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen