SuaraBali.id - Istri Glenn Fredly, Mutia Ayu merahasiakan agamanya. Agama Mutia Ayu menjadi misterius sejak dinikahi Glenn Fredly hingga kini.
Baru-baru ini Mutia Ayu dapat pertanyaan dari netizen soal ayat yang menjadi favoritnya. Istri almarhum Glenn Fredly kemudian menuliskan dua kitab dari Islam dan Kristen.
Pertama, ibu satu anak ini menyisipkan Alkitab, 1 Korintus:10.
"Pencobaan-pencobaan yang kamu alami, ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi kekuatan manusia," tulis Mutia Ayu di Instagram Story, Sabtu (8/5/2021).
"Sebab Allah setia dan karena itu, Ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu," imbuh pedangdut 26 tahun ini.
Masih dalam kitab yang sama, kalimat akhir dari 1 Korintus:10.
"Pada waktu kamu dicobai, Ia akan memberikan jalan keluar sehingga kamu dapat menanggungnya."
Sementara di bawahnya tertera salah satu ayat Al Quran dari surat Al Baqarah.
"Dan bila Dia berkehendak (untuk menciptakan) sesuatu, maka (cukuplah) Dia hanya mengatakan kepadanya 'jadilah' maka 'jadilah ia," tulis Mutia Ayu.
Baca Juga: Istri ke-3 Uje Seorang Artis, Jenazah Raditya Oloan Dimakamkan
Agama, memang pernah menjadi pertanyaan besar segelintir orang untuk Mutia Ayu.
Pelantun Muara Hati ini diduga pindah agama dari Islam menjadi Kristen usai dipinang Glenn Fredly.
Mutia Ayu sempat merespons pertanyaan warganet soal keyakinannya. Ia mengatakan bakal mengungkap asal orang tersebut berani menanggung resiko.
"Kak maaf nih mau nanya kakak agama Islam atau Kristen kak. Maaf kalau saya nanya kayak gitu kak. Mau tahu aja kak," ucap netizen tersebut.
"Kalau kamu mau nanggung dosa saya, saya akan kasih tahu agama saya," jelas Mutia Ayu.
Berita Terkait
-
Apakah Boleh Menutupi Uban Pakai Cat Hitam? Ini 3 Rekomendasi Warna yang Diperbolehkan Nabi
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Garap Reboot, Kristen Stewart Ingin Kembali ke Twillight Jadi Sutradara
-
CERPEN: Masjid yang Tak Pernah Bertanya Kamu Siapa
-
Apa Perbedaan Mandi Wajib dan Mandi Junub? Ini Tata Caranya
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto