SuaraBali.id - Ustadz Abdul Somad atau Ustadz Somad dan Fatimah Az Zahra Salim Barabud dijodohkan oleh seorang kiai. Sehingga mereka mantap menikah.
Hal itu dinyatakan Lathifah Soleh Barabud, bibi Fatimah Az Zahra Salim Barabud.
Lathifah menyebut bahwa pernikahan Fatimah dengan Ustadz Somad bisa terjadi lantaran pasangan itu dijodohkan oleh salah satu kiai di pondok pesantren tempat Fatimah menimba ilmu.
Namun Lathifah tidak memberikan penjelasan lebih lanjut siapa sosok kiai yang dimaksud.
Fatimah Az Zahra Salim Barabud adalah seorang wanita asal Jombang.
Mereka akan menikah 20 Mei 2021 mendatang. Fatimah Az Zahra Salim Barabud santriwati yang baru lulus dari Pondok Modern Darusssalam Gontor Putri, Ngawi.
Salah satu pihak keluarga Fatimah Az Zahra Salim Barabud, yakni bibinya yang bernama Lathifah Soleh Barabud menjelaskan, calon istri Ustadz Somad, saat ini juga baru menyelesaikan pengabdiannya di pondok tersebut.
“Fatimah pendidikannya di Gontor sejak lulus SD. Mau kuliah. Syaratnya di Gontor harus mengabdi dulu setahun di luar atau di dalam pondok. Fatimah Az Zahra mengabdi di dalam pondok. Sudah selesai mengabdinya,” kata Lathifah.
Lebih jauh, Lathifah dan keluarga mengaku senang mendapati Fatimah Az Zahra Salim Barabud akan menikah dengan seorang ulama yang namanya sangat dikenal di Indonesia saat ini.
Baca Juga: Sebut Ustadz Abdul Somad Bodoh, Penceramah Ini Akhirnya Minta Maaf
“Kami senang karena dapat ulama, minta doanya mudah-mudahan lancar,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Geger Puisi 'AMUK' UAS, Kritik Keras Pemerintah: Orang Lapar, Jangan Disuruh Sabar!
-
UAS Bagikan Kabar Bahagia, Putra Ketiganya Lahir
-
Ustadz Abdul Somad Ikut Pamerkan Ijazah, Publik Sentil Jokowi: Padahal Segampang Ini
-
Apa Hukum Menahan Kentut Saat Shalat? Ini Penjelasan UAS!
-
Beda Tarif Ceramah Gus Miftah vs Ustadz Abdul Somad: Ajaran Soal Ucapan Natal Jadi Sorotan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen