SuaraBali.id - Ada kabar mantan simpatisan FPI mau bunuh diri massal demi Habib Rizieq bebas penjara. kabar itu beredar dari sebuah postingan foto yang berisi narasi tersebut.
Kabar mantan simpatisan FPI mau bunuh diri massal dibagikan pengguna Facebook Emak Tong. Dalam unggahannya, ia menyertakan foto aksi demo sejumlah mantan anggota ormas yang telah dibubarkan pemerintah tersebut.
"Ciek..ciek .yg punya surga ampai segitunya!!! Fanatik bole gila jangan!!!! Sejak kapan Rizieq bs masukin ente ke surga???? Jangankan masuk surga nyium baunya surga aja kagak!!!! Ingat matinya jangan ngajak-ngajak org lain Makai bom!!! Cukup diri ente aja kalau mau mati!!!!!!!," tulis Emak Tong dalam narasi unggahannya.
Sementara dalam gambar yang ia bagikan, tertulis narasi 'Mantan anggota x fpi deklarasi. Bersumpah akan bunuh diri massal apabila HRS tidak dibebaskan'.
Berdasarkan hasil penelusuran fakta seperti dilansir dari situs Turnbackhoax.id, klaim dalam gambar yang dibagikan pengguna FB Emak Tong tersebut adalah tidak benar atau hoax.
Gambar serupa ditemukan dalam artikel Jpnn.com berjudul 'FPI Geruduk Kantor Tempo' yang diunggah pada 16 Maret 2018 silam.
Gambar itu diabadikan ketika massa FPI berdemo di Kantor Tempo, Jakarta Timur, Jakarta pada 16 Maret 2018.
Aksi demo tersebut dimaksudkan untuk memprotes karikatur yang dianggap menghina Ketua DPP FPI, Rizieq Shihab.
Berdasarkan fakta di atas, maka dapat disimpulkan bahwa klaim gambar yang menyebut eks FPI bersumpah bunuh diri massal jika HRS tidak dibebaskan merupakan hoaks.
Baca Juga: Rizieq Jalani Sidang Kasus Swab Test Hari Ini, Bima Arya Jadi Saksi Jaksa
Faktanya, gambar tersebut merupakan aksi demo massa FPI yang memprotes karikatur media Tempo terkait Habib Rizieq Shihab.
Berita Terkait
-
FPI Ancam Polisikan Pandji Pragiwaksono Buntut Stand Up Komedi Mens Rea
-
Dianggap Menista Salat, Habib Rizieq Minta Netflix Hapus Konten Mens Rea
-
Di Reuni 212, Muncul Usulan 2 Desember Jadi Hari Ukhuwah dan Libur Nasional
-
Beda dari Tahun-Tahun Sebelumnya, Reuni Akbar 212 Bakal Digelar Usai Magrib
-
Terpopuler: Promo Sepatu Black Friday hingga Zodiak Paling Beruntung 24-30 November
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire