SuaraBali.id - Rafael Tan belajar 3 agama. Meski Kini Rafael Tan beragama Kristen.
Rafael Tan belajar 3 agama saat masih kecil. Bahkan Rafael Tan bercerita pagi hari ke gereja, siang ke Vihara dan sore ikut Sholat Maghrib.
Rafael Tan dibesarkan dalam keluarga yang memiliki perbedaan budaya dan agama. Ibunya Buddha. Sementara itu, sang ayah merupakan seorang Muslim.
“Gue juga dibesarkan dengan keluarga yang berbagai macam budaya, berbagai macam agama. Bokap saat itu, pas gue udah lahir itu bokap sudah muslim, sebelumnya Budha. Kalau nyokap Budha. Terus kenapa gue ada di gereja?” ujarnya dilansir dari kanal YouTube Daniel Mananta Network pada Senin, 12 April 2021.
Rafael Tan kerap dibawa sang Ibu ke gereja sejak kelas 2 SD. Hal ini lantaran ibunya ingin agar Rafael Tan mengikuti les nyanyi dan bergabung dengan tim paduan suara gereja.
“Waktu kecil dari mungkin umur 1 sampai berapa tahun ya? Sampai kelas 1 SD itu ya masih ikut-ikutan aja. Cuma waktu SD kelas 2 kalo gasalah nyokap bawa gue ke gereja,” kisah Rafael Tan.
Dari situlah awal mula Rafael berkenalan dengan agama Nasrani. Rafael Tan tidak hanya bernyanyi dalam tim padus, namun juga mengikuti sekolah Minggu yang didgelar untuk anak-anak.
“Nyokap gue ikutin aja karena ya enggak ada pilihan, akhirnya bawa gue ke gereja. Jadi alasan gue dibawa ke gereja ya karena supaya gue masuk paduan suara, bukan karena kenal Tuhan Yesus, supaya belajar firman Tuhan, enggak,” kata Rafael Tan.
Terekspos dengan banyaknya agama, Rafael Tan pun mengikuti 3 ajaran agama sekaligus. Menurutnya, ia mengikuti sekolah Minggu yang diselenggarakan gereja, ke wihara untuk mempelajari Tripitaka, sekaligus sholat.
Baca Juga: Bagaimana Umat Islam di Seluruh Dunia Menjalani Ibadah Ramadhan Tahun Ini?
“(agama) Tiga-tiganya. Jadi gini, misalnya hari Minggu, waktunya ke gereja, pagi-pagi gue ke gerja sekolah minggu. Siangnya itu gua ikut nyokap, karena di Wihara pun ada satu komunitas kayak sekolah Minggu anak-anak kecil yang untuk belajar Kitab Tripitaka untuk sembayang. Nah, sore pulang ke rumah, bokap sholat Maghrib, gue ikut sholat Maghrib juga,” kisah Rafael Tan.
Kendati begitu, Rafael Tan selalu meyakini bahwa Tuhan yang dipercayainya adalah Tuhan Yesus.
“Tapi dalam hati kecil sih gue, meskipun gue mengikuti 3 agama ini, tapi dalam hati kecil gue, gue kalau berdoa selalu sama Tuhan Yesus,” tutup Rafael Tan.
Berita Terkait
-
Biografi Imam al-Bukhari: Menelusuri Jejak Ketelitian Sang Penulis Kitab Shahih
-
Ribuan Umat Buddha Sambut Berkah Bersama YM Chamgon Kenting Tai Situpa di Jakarta
-
Apakah Boleh Menutupi Uban Pakai Cat Hitam? Ini 3 Rekomendasi Warna yang Diperbolehkan Nabi
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Garap Reboot, Kristen Stewart Ingin Kembali ke Twillight Jadi Sutradara
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain