SuaraBali.id - Ada kabar Habib Rizieq dapat penghargaan Moeslim Choice Award di Malaysia saat dipenjara. Habib Rizieq Shihab masih ditahan karena menjadi terdakwa kasus pelanggaran protokol kesehatan COVID-19.
Kabar itu beredar di media sosial, klaim yang menyebut Habib Rizieq Shihab mendapatkan penghargaan di Malaysia, sementara di Indonesia dihina-hina.
Klaim tersebut dibagikan oleh pemilik akun Facebook bernama Aishah Kamaludiin Wijaya Kusuma.
Dalam Facebook itu ada tangkapan layar video kanal YouTube Media Umat Muslim berjudul "Penghargaan Kepada IB HRS di Malaysia | Habib Rizieq Dapat Piala Ulama di Moeslim Choice Award".
Unggahan klaim tersebut telah menuai 94 reaksi, 85 komentar, dan 7 kali dibagikan oleh pengguna Facebook lainnya.
Berikut narasi yang dibagikan:
"Di Malaysia dapat penghargaan di tanah airnya dapat penghinaan. Emas tetap emas, di Rohingnya, jangan kan Muslim yang non muslim pun beliau bantu, HRS ulama ku, semoga Allah selalu melindungi beliau."
Lalu benarkah klaim tersebut?
Penjelasan
Baca Juga: CEK FAKTA: HRS Dihina-hina di Tanah Air, di Malaysia Dapat Penghargaan?
Dari hasil penelurusan turnbackhoax.id -- Jaringan Suara.com, penghargaan selama diklaim bukan diselenggarakan di Malaysia.
Faktanya, penghargaan itu merupakan acara Malam Anugrah Moeslim Choice Award yang diselenggarakan di Hotel Pullman, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat pada 2018.
Adapun Habib Rizieq kala itu diwakili oleh menantu, Habib Muhammad Hanif bin Abdurrahman karena dulu masih bermukim di Mekah, Arab Saudi.
HRS mendapatkan penghargaan untuk kategori Ulama Awards beserta beberapa penceramah terkemuka lainnya.
Adapun beberapa penceramah lain yang ikut mendapatkan penghargaan kategori Ulama Awards antara lain Ustaz Adi Hidayat, Ustaz Haikal Hassan, dan Ustazah Munifah Syanwani.
Sebagai gambaran, Moeslim Choice Award merupakan ajang pemberian penghargaan kepada sejumlah tokoh yang dinilai memberikan inspirasi, sumbangan besar dan signifikan terhadap perkembangan Islam, kehidupan berbangsa dan bernegara, baik di lingkup daerah, nasional, hingga global.
Berita Terkait
-
Dianggap Menista Salat, Habib Rizieq Minta Netflix Hapus Konten Mens Rea
-
FPI Gelar Reuni 212 di Monas, Habib Rizieq Shihab Dijadwalkan Hadir
-
Api Kembali Membara: Habib Rizieq Serukan Umat Tangkap dan Seret Silfester Matutina ke Kejaksaan!
-
Syahganda Bocorkan Amnesti Jilid 2: Prabowo Bakal Ampuni Ratusan Musuh Politik Jokowi
-
Suara LIVE! Bentrok Telan Korban di Ceramah Rizieq Shihab, Sosok Pembuat Logo Baru HUT ke 80 RI
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain