SuaraBali.id - Pihak Habib Rizieq memperingatkan hakim adil dalam memberikan keputusan memberikan sidang lanjutan kasus pelanggaran protokol kesehatan. Bahkan pengacara Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar menyatakan kaki hakim separuh di surga dan neraka. Sehingga jika tidak adil memberikan keputusan, hakim akan terjerumus ke neraka.
Peringatakan itu diberikan sebelum sidang. Meski kekinian hakim Pengadilan Negeri Jakarta Timur menolak keberatan Habib Rizieq, Selasa (6/4/2021). Sidang Habib Rizieq pun dinyatakan layak dilanjutkan. Ketua Majelis Hakim Suparman Nyompa membacakan keputusan penolakan tersebut melalui putusan sela di Pengadilan Negeri Jakarta Timur.
"Justru yang harus waspada itu adalah majelis hakim yang terhormat. Karena, kaki hakim separuh di surga dan separuh di neraka," ucap Aziz.
Aziz juga sempat ditanyai oleh awak media perihal kehadiran tim kuasa hukum akan hadir langsung di lokasi sidang.
Aziz menjawab hal tersebut dengan mentatakan bahwa dirinya belum bisa memastikan.
Terlebih, jika pihaknya tidak diizinkan masuk ke persidangan atau tidak.
Aziz kemudian mengatakan bahwa kalau sampai tak dibolehkan, lebih baik tak usah sidang.
"Kalau gak boleh (hadir) ya enggak usah sidang," pungkasnya.
Lanjut terus
Baca Juga: Nama Rizieq Disebut Terduga Teroris, Kuasa Hukum: Ini Risiko akan Difitnah
"Sebenarnya kita sudah duga dan nggak masalah kita akan lanjut terus," kata Aziz.
Aziz menegaskan tim pengacara Habib Rizieq akan berjuang terus.
"Kita di sini berusaha, berjuang, kita nggak peduli dengan hasilnya karena kemenangan adalah ketika kita tetap berada pada kebenaran itu sendiri," kata dia.
Berita Terkait
-
Divonis Bersalah Meski Bebas Bersyarat, Pendukung Laras: Ini Keadilan Setengah Jalan
-
Komisi III DPR Perjuangkan Nasib Hakim Ad Hoc dengan Syarat Mutlak Jangan Mogok Sidang
-
Sentilan Keras Peter Gontha: Buat Apa Ada KY Jika Hakim 'Bermasalah' Adili Nadiem?
-
Gaji Pokok Nol Rupiah, Hakim Ad Hoc Curhat Pilu: Meninggal Dunia Pun Harus Urunan
-
Dianggap Menista Salat, Habib Rizieq Minta Netflix Hapus Konten Mens Rea
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?