SuaraBali.id - Stefano Lilipaly akhirnya bertahan di Bali United untuk kompetisi musim 2021. Gelandang 31 tahun itu pun mengungkapkan alasannya bertahan di tim Serdadu Tridatu di tengah rumor diincar beberapa tim top, baik di dalam dan luar negeri.
Bali United resmi mengumumkan mempertahankan Lilipaly pada Kamis (11/3/2021) malam WIB. Pemain berdarah Indonesia-Belanda itu dipersiapkan untuk berbagai kejuaran di 2021.
Lilipaly sendiri mengaku memiliki banyak impian sehingga memutuskan bertahan di Bali United. Yang pasti, ia ingin mempersabahkan lebih banyak gelar lagi untuk Bali United.
Seperti yang diketahui, Bali United akan melakoni tiga kompetisi berbeda dalam waktu dekat yaitu Piala Menpora, Piala AFC dan Liga 1 2021.
"More trophies. Saya ingin membantu tim ini lebih banyak piala karena tim ini berkualitas," ujar Lilipaly, dilansir dari laman resmi klub.
Lebih lanjut, Lilipaly mengaku sangat senang bisa bertahan bersama Bali United. Ia siap bekerja keras untuk menggapai cita-citanya tersebut.
"Pastinya saya sangat senang bisa kembali menjadi bagian dari Bali United. Saya sudah siap kembali berlatih bersama tim untuk membantu tim ini," lanjutnya.
Stefano Lilipaly sudah gabung latihan tim pada Jumat (12/3/2021) sore. Latihan pun diselenggarakan secara tertutup dan penerapan protokol kesehatan demi menjaga kesehatan skuat Serdadu Tridatu.
Sekedar mengingat, Lilipaly bergabung dengan Bali United pada Agustus 2017. Selama memperkuat tim asal Pulau Dewata itu perannya cukup sentral.
Baca Juga: Piala Menpora 2021: Bek Naturalisasi Persija Ajak Suporter Lakukan Ini
Stefano Lilipaly telah memainkan 85 pertandingan dengan sumbangan 26 gol dan 16 assist di semua kompetisi. Ia juga turut mempersembahkan trofi Liga 1 2019 untuk tim asuhan Stefano Cugurra itu.
Berita Terkait
-
Transfer BRI Super League: Persis Solo Resmi Datangkan Yabes Roni
-
Yusuf Meilana Gabung Bali United, Amunisi Baru Pertahanan untuk Putaran Kedua Super League
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Baru 20 Tahun, Kadek Arel Resmi Jadi Anggota Exco APPI
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah