SuaraBali.id - Firdaus Oiwobo, paman angkat Nadya Arifta, pacar Kaesang Pangarep mengungkapkan keponakannya sering dibully oleh ibunda Felicia Tissue, mantan pacar Kaesang. Namun tak jelas berapa kali Nadya Arifta dibully.
Firdaus Oiwobo adalah seorang pengacara. Firdaus mengaku sebagai cucu langsung dari Sultan Ismail Muhammad Syah yang pernah memimpin Bima saat meletusnya Gunung Tambora.
Firdaus menyampaikan bahwa keponakannya diduga beberapa kali dirundung oleh keluarga Felicia.
"Ponakan kami ada beberapa kali diduga dibully oleh orangtua mantan pacarnya Kaesang. Kami dari keluarga, siapa pun jodohnya, silahkan saja, itu kan sudah ridho Allah SWT," ujarnya.
Firdaus mengaku terrkejut ketika membaca unggahan ibu Felicia yang sampai menandai akun Presiden Jokowi. Lebih lanjut, Firdaus juga menyinggung soal sindiran dari ibu Felicia yang mengatakan bahwa Nadya adalah karyawan yang merebut kekasih majikannya.
"Orang tuanya si Felicia Tissue ini merasa dirinya majikan. Konotasinya kan berbeda antara majikan dengan karyawan. Berarti ini kan di luar konteks pekerjaan profesional," singgung Firdaus.
Firdaus menilai bahwa pernyataan Meilia Lau dirasa sangat merendahkan keponakannya yang menyebut Nadya Arifta cuma karyawan, dan keluarga Felicia adalah majikan.
"Terkesannya menghina, sehingga gue ditelepon sama seluruh sesepu. Kan gue cucu kandungnya sultan. Semua orang di Jakarta kalau ada apa-apa gue suruh ngomong, karena gue public figure," ujar Firdaus seperti dilansir Terkini.id (jaringan Suara.com), Selasa (9/3/2021).
Padahal menurut Firdaus, Nadya keponakannya adalah karyawan yang tak memiliki majikan, melainkan pimpinan perusahaan.
Baca Juga: Keluarga Nadya Arifta Labrak Ibunda Felicia karena Dituduh Rebut Kaesang
"Nadya ini, ponakan kami ini, bekerja di perusahaan sesuai dengan disiplin ilmu yang dia punya. Artinya Nadya ini bukan punya majikan, dia punya pimpinan, jenjang di perusahaan," kata Firdaus geram.
Firdaus juga menjelaskan bahwa Felicia adalah karyawan di perusahaan Kaesang, tidak ada kaitannya dengan Felicia.
"Kalau bahasa di media sosial ponakan saya hanya karyawan yang kastanya di bawah majikan, enggak ada kaitannya. Antara si Felicia dengan ponakan saya ini enggak ada kaitannya. Karena ponakan saya bekerja di perusahaannya Kaesang Pangarep," pungkas Firdaus paman Nadya.
Firdaus pun menyayangkannya sebab menurutnya masalah pribadi seharusna dipisahkan dengan masalah pekerjaan.
“Harusnya dipisahkan title profesionalisme di perusahaan dengan di luar. Kalau bicara 'balikin kunci, mobil anak saya', terus 'dia itu hanya karyawan, saya ini majikannya', ini kayak gimana ya, kayak seakan-akan enggak bagus lah," kata Firdaus Oibowo.
Tag
Berita Terkait
-
Jejak Digital Berbisa! Adian PDIP Unggah Pesan Jokowi untuk Bupati Pati yang Kini Ditangkap KPK
-
Dituduh Dalangi Teror, Firdaus Oiwobo Polisikan DJ Donny terkait Pencemaran Nama Baik
-
Izin Dibekukan, Terungkap Alasan Firdaus Oiwobo Nekat Pakai Toga di Sidang MK
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Terpopuler: Breaking News Pelatih Timnas Indonesia hingga Jokowi Melemah
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain