SuaraBali.id - Seorang polisi palsu jadi bulan-bulanan 2 TNI karena mengancam tilang karena mereka dituduh jalan lawan arah. Nasib polisi gadungan ini pun viral.
Netizen menilai sang polisi gadungan jadi bernasib sial karena mau tilang tentara.
Dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagram @bandungtalk, Senin (1/3/2021) tampak seorang pemuda mengenakan seragam polisi sedang diintrogasi oleh beberapa petugas.
Berdasarkan keterangan yang disampaikan dalam unggahan video tersebut, dua orang anggota TNI yang ditilang merasa curiga dengan sosok pemuda yang mengaku sebagai polisi tersebut.
Baca Juga: Klarifikasi Pramusaji Tak Bisa Buka Botol, Akui Murni Bukan Konten
Mereka dibuntuti dan dihentikan oleh pemuda tersebut saat sedang melaju di jalan. Pemuda itu juga meminta surat-surat dan menyebut dua anggota TNI telah melawan arus.
Selanjutnya, karena merasa curiga dengan penampilan polisi gaudngan tersebut, salah satu anggota TNI bertanya tentang lokasi dinas dan kartu tanda anggota.
Saat ditanyai oleh petugas, pemuda yang menjadi polisi gadungan itu mengaku baru berusia 17 tahun.
"Berapa umurnya?" tanya salah seorang petugas.
"Saya baru 17," jawab pemuda itu.
Baca Juga: Aksi Polisi Gadungan Salah Target, yang Hendak Ditilang Beri Pelajaran Ini
Karena pemuda itu tak menunjukkan kartu anggota polisi, anggota TNI tersebut lantas memperlihatkan kartu anggota TNI. Hal itu membuat pemuda yang beraksi sebagai polisi gadungan itu kalang kabut dan tak jadi menilang.
Saat hendak pergi pemuda itu ditahan oleh kedua anggota TNI. Mereka makin curiga saat mengamati postur tubuh pemuda tersebut yang dinilai kurang ideal untuk menjadi polisi muda.
Pemuda itu akhirnya dibawa oleh kedua anggota TNI ke kantor Satpol PP setelah dipaksa membuka jaket dan memperlihatkan seragam yang tak ada tanda pangkatnya.
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menganggap cerita terciduknya polisi gadungan tersebut sebagai hal yang lucu.
Ada juga yang memuji aksi anggota TNI yang berhasil meringkus pemuda tersebut.
"Bacanya sampai ketawa guling-guling njir," tulis warganet dengan akun @indodisplayban****.
"Apes banget nggak sih," ujar akun @indahputriyana*** sambil menyertakan emoji tertawa.
"Akhirnya tertangkap juga ini orang kalau tidak banyak warga jadi korban. Bagus pak, bravo TNI," tulis warganet dengan akun @deden.sulaeman.*****.
Berita Terkait
-
Apa Itu Tarian Haka? Viral Dibawakan Hana Rawhiti di Parlemen NZ
-
Rekam Jejak Hana Rawhiti, Politisi Muda Curi Perhatian Usai Menari Haka di Parlemen NZ
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Pacari Richelle Skornicki, Aliando Syarif Sempat Mengaku Capek Hidup Sendiri
-
Viral Guru Honorer Belasan Tahun Digaji Rp200 Ribu Kini Lolos Sertifikasi
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Paser: Polda Kaltim Buru Pelaku, JATAM Desak Cabut Izin PT MCM
-
276 Kegiatan Kampanye Tercatat di Kaltim, Reses DPRD Jadi Sorotan Bawaslu
-
Kerja Sambil Liburan di Australia Bisa Dapat Gaji Berapa? Yuk, Simak Syarat WHV Terbaru
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
Terkini
-
Legenda Nasi Tahu Ni Sarti Sukawati: Kuliner Vegetarian yang Selalu Diburu Wisatawan
-
Dari Pos Pengungsian Gunung Lewotobi, Warga Tetap Dukung Dan Semangati Timnas Indonesia
-
Serangan Fajar Pilkada 2024 Diprediksi Beralih dari Tunai Jadi Uang Digital
-
Raja-raja di Bali Minta Bandara Bali Utara Dibangun di Atas Laut
-
Cerita Warga Saat Kejadian Erupsi Gunung Lewotobi, Lari Dan Hanya Ada Pakaian di Badan