SuaraBali.id - Sejumlah wilayah di Jakarta baru-baru ini terendam banjir akibat tingginya curah hujan. Beberapa orang mulai mengungsi ke sejumlah tempat yang tidak terendam banjir, seperti salah satunya yakni selebgram Anya Geraldine.
Melalui berbagai akun jejaring sosial miliknya, Anya Geraldine mengaku belum pulang ke rumah karena akses jalan menuju kediamannya terendam banjir.
Curahan hatinya tersebut, ia unggah melalui akun Twitter @anyaselalu benar dan Instagram @anyageraldine.
Terpaksa, Anya Geraldine mencari penginapan seadanya sebab jalan menuju pulang kerumahnya banjir. Akhirnya Anya Geraldine tampaknya memilih hotel terdekat sebagai tempatnya mengungsi dari banjir untuk sementara.
"Nggak bisa pulang dari semalam, Kemang oh Kemang," ungkap Anya Geraldine melalui sebuah foto yang diunggahnya.
Terbaru Anya Geraldine mengunggah fotonya ketika mengenakan bath robe saat mengungsi.
Namun lagi-lagi, aksi Anya Geraldine kembali menjadi pusat perhatian. Dara berusia 25 tahun tersebut mengunggah status di kamar hotel dan mengeluhkan bahwa kondisinya mengungsi akibat banjir sangat seadanya.
"Ngungsi seada-adanya, sebel," imbuhnya sembari memperlihatkan kondisi hotel yang disinggahinya sejak semalam.
Unggahan Instastory Anya Geraldine mengeluh ngungsi di hotel gegara banjir tersebut mendadak jadi sorotan usai diunggah kembali oleh akun Twitter riccivall.
Baca Juga: Daftar Lengkap Rute TransJakarta yang Disetop Sementara karena Banjir
"Asik banget ngungsinya kak," tutur akun Twitter @riccivall.
Sontak, tidak sedikit warganet yang merasa tak habis pikir dengan keluh kesah Anya Geraldine tersebut.
Beberapa warganet bahkan memberikan berbagai tanggapan melalui kolom komentar cuitan @riccivall tersebut.
"Aduh financial goal banget, bisa ngungsi sekalian staycation," sebut salah seorang warganet.
"Ngungsinya Anya sama dengan liburannya saya," imbuh warganet lain.
"Definisi ngungsi 'seadanya' tahan.. tahan," timpal warganet lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire