SuaraBali.id - Koleksi sepeda motor atau mobil menjadi hobi sebagian pria. Saking senangnya dengan dunia otomotif, tak jarang pria kerap mengelabui istrinya.
Seorang kreator Tiktok @david_garage.90 membagikan postingan menggelitik saat dirinya membeli sepeda motor baru. Unggahannya pun viral karena ada cerita menggelitik di baliknya.
Dalam postingannya yang dibagikan baru-baru ini, David menunjukkan kejadian rumahnya saat malam hari.
Tampak beberapa orang sedang menurunkan satu unit sepeda motor bebek dari truk towing di depan rumahnya. Ia lantas keluar rumah dan sang istri turut.
"22.05 di telp driver towing, kalau motor udah di depan. Bini gue dengar dan ikut keluar," tulisnya.
Tak hanya melihat motor, rupanya istri David juga memberikan komentar. Dia tampak santai mengetahui suaminya beli motor baru.
Terlebih diketahui, menurut wanita tersebut motor yang baru dibeli oleh suaminya tak seperti kendaraan sebelumnya yang terbilang mahal.
"Doi di belakang gue. Dia bilang: Oh cua motor bebek, tak kira moge lagi," sambung David.
Tak diketahui pasti kejadian setelah sepeda motor itu diturunkan. Singkat cerita, David mengungkap kenyataan.
Baca Juga: Umbar Aib Pernah 'Pakai' Cewek Bareng-bareng, Geng Cowok Ini Banjir Hujatan
Tanpa sepengetahuan istri, dia menjelaskan kalau sepeda motornya yang dibeli bukan barang murah.
Masih dalam unggahan yang sama, dia membagikan spesifikasi kalau motor itu berjenis Yamaha 125Z keluaran tahun 2002. Harganya menembus Rp 125.000.000, setara moge.
David lantas menuliskan narasi kocak setelah mengetahui reaksi santai istrinya.
"Padahal kalau tahu harganya pasti (dia) juga marah kan ya, beli bebek kok segitu, bisa bisa auto dijual lagi," ujarnya.
Warganet yang mengetahuinya pun memberikan tanggapan. Tak sedikit yang merasa iba dengan nasib istri David, hingga memberikan komentar lucu seperti ini.
"Gue bilangin ke bini lu ya bang," kata Bos Exec***.
Berita Terkait
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
18 Rumah Warga Kampung Bugis Roboh Dihantam Gelombang
-
BRI Tegaskan Peran Strategis Dorong Ekonomi Desa Lewat Penghargaan Hari Desa Nasional 2026
-
Kunci Jawaban Ilmu Pengetahuan Sosial Kelas X Halaman 27: Anak Muda Terjerat Pinjaman Online
-
Kunci Jawaban Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial Kelas VI Halaman 23: Fenomena Tren Makanan
-
Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas VII Halaman 39: Pak Edo's Hobby