SuaraBali.id - Orang yang berutang biasanya segan bila didatangi penagih utang atau debt collector. Apalagi debt collector biasanya identik dengan sosok yang sangar dan suka marah-marah.
Namun baru-baru potret debt collector viral karena dianggap memiliki penampilan yang beda daripada umumnya.
Debt collector ini juga bagi-bagi angpao saat perayaan Hari Raya Imlek pada Jumat (12/2/2021) lalu. Bukan di Indonesia, ini debt collector di Singapura.
Sebuah perusahaan penagih utang bernama Fast Debt Recovery (FDR) Specialist Pte Ltd yang berbasis Singapura mencetuskan ide untuk menghadirkan debt collector ramah kepada nasabahnya.
Menyadur dari World of Buzz, Senin (15/2/2021), mereka mengirim debt collector dengan pakaian Dewa Keberuntungan untuk menagih utang.
Tampak dari foto yang dibagikan, debt collector mendatangi rumah nasabah dengan pakaian serba merah saat Imlek. Dia didampingi seorang perempuan dan laki-laki berpakaian hitam yang juga pegawai FDR.
Uniknya, tak sekadar menagih utang, debt collector juga memberikan angpao dan jeruk saat Imlek kepada nasabahnya.
Perusahaan menjelaskan pihaknya ingin mematahkan anggapan banyak orang yang selama ini 'ketakutan' dengan debt collector.
"Kami tak seburuk seperti yang dipikirkan publik. Setipa perusahaan bekerja dengam cara yang berbeda. Kami termasuk tipe yang ramah dan profesional. Bertindak kasar tidak akan menyelesaikan masalah sama sekali," tulis FRD.
Baca Juga: Debt Collector Elus-elus Organ Intim Bocah Cewek di Ciampea Bogor
Tak hanya berbagi lewat debt collector, perusahan juga sering menggalang dana dan berpartisipasi dalam komunitas dengan donasi yang dikumpulkan.
"Berbagi adalah bentuk kepedulian. Mudah untuk mengasilkan uang, tapi jauh lebih sulit untuk menciptakan perubahan. Kita bisa mengubah dunia dan menjadikannya tempat yang lebih baik," sambungnya.
Kontan saja, aksi yang dilakukan perusahaan penagih utang tersebut menuai sorotan. Apalagi ini bukan kali pertama dilakukan oleh mereka.
Pada Hari Raya Natal 2020 lalu, perusahaan juga mengirim debt collector berpakaian sinterklas untuk berbagi makanan sambil menagih utang.
Selengkapnya bisa disimak di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain