SuaraBali.id - Beredar video yang menampilkan kejadian menggelitik di suatu kampung. Videonya viral di media sosial.
Seorang tampak memberikan pengumuman tak terduga lewat toa masjid di kampung tersebut.
Hal itu ditunjukkan lewat video yang dibagikan oleh akun @ndorobeiii, Kamis (11/2/2021).
Bukan suara azan melainkan pengumuman tak biasa yang disampaikan seorang pria.
Baca Juga: Viral Video Wanita Sedang Makan, Publik Kaget Wajahnya Mirip Amanda Manopo
Dia memberikan informasi tentang barang milik Pak RT yang hilang yaitu berupa sandal.
"Assalamualaikum. Pengumuman ngaturi pirso bilih wau enjang sandal Pak RT ilang. Bagi sinten mawon warga mriki sing ngertos sanda pak RT, tulung baleake ting Pak RT," kata pria itu.
(Assalamualaikum. Pengumuman mau menginformasikan kalau tadi pagi sandal Pak RT hilang. Bagi siapa saja yang tahu keberadaannya, mohon dikembalikan ke Pak RT--red ).
Sontak saja pengumuman tersebut membuat warga sekampung tahu karena disampaikan lewat toa.
Sementara warganet yang mendengarnya merasa tak habis pikir, sandal Pak RT hilang sampai diumumkan lewat toa masjid. Beragam komentar kocak disampaikan.
Baca Juga: Kue Parsel Imlek Hancur Lebur, Pria Ini Berujung Lakukan Hal Tak Terduga
"Pasti sendal pak ertenya eiger," kata @_Ds***.
"Hayo siapa yang ngambil nih?" tanya @desy**8.
"Sandal ilang diumumkan, nanti pak RT lupa naruh kunci motor juga diumumkan," celetuk @deas***.
Tak berselang lama setelah video itu viral, muncul fakta baru. Sandal Pak RT yang hilang sudah ketemu.
Itu terlihat dari unggahan akun Tiktok @androandromeda2. Di sana ditampilkan sosok Pak RT yang sudah memegang sandal kesayangannya.
Rupanya sandal itu barang berharga bagi Pak RT. Meski wujudnya kanan dan kiri beda, alas kaki tersebut punya makna buat Pak RT,
"Sandale pak RT ketemu nang langgar, le nggoleki sedino ket mau esuk. (Sandalnya pak RT sudah ketemu di musala. Dicari sejak pagi tadi akhirnya ketemu --red)," kata pria dalam video.
Senada dengan hal itu, pak RT pun merasa senang bisa menemukan sandalnya. "(Rasanya) ayem, kenang-kenangan ini," kata dia.
Videonya bisa ditonton di sini.
Berita Terkait
-
Sadbor Joget Hibur Napi di Penjara, Kampungnya yang Sepi Jadi Omongan
-
Biasa Hidup di Rumah Mewah, Fuji Dicap Apa Adanya Saat Perlihatkan Kamar Mandi Sederhana di Kampung Halaman
-
Kenapa Send The Song Error Tidak Bisa Dibuka? Jangan Bingung, Ini Solusinya
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
3 Maskapai Kembali Batalkan Penerbangan Karena Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Jelang Debat Kedua, TGB Sholat Jumat Bersama Zulkieflimansyah, Lawan Kakaknya di Pilgub NTB
-
BKSDA Minta Waspadai Kemunculan Ular Piton di Rumah Warga Saat Musim Hujan
-
Anomali Cuaca Ekstrem di Mataram Bisa Terjadi Sewaktu-waktu, Nelayan Diminta Waspada
-
Masyarakat Bali Diajak Periksa Bila Temukan Gejala TBC, Biaya Ditanggung BPJS Dan Global Fund