SuaraBali.id - Penjualan kerajinan pohon kristal dengan tema dan nuansa Imlek yang diproduksi di Griya Cristal, Kota Denpasar, Bali, meningkat menjelang Tahun Baru Imlek 2021.
"Hingga saat ini saya sudah membuat sekitar 40 pesanan pohon kristal dengan berbagai macam bahan dan ukuran yang kami desain khusus dengan tema Imlek," ujar pemilik Griya Crystal, Gusti Ayu Eka Utarini di Denpasar, Rabu.
Pohon kristal tersebut, dirangkai dari berbagai jenis batu kristal yang kemudian dipasang di kayu berbagai ukuran dan dihias dengan berbagai ornamen tambahan lain seperti pot, bebatuan dan patung.
Menurut dia, Imlek identik dengan hari yang penuh kemakmuran dan keberuntungan. Sehingga ia memadukan berbagai kristal dengan warna-warna merah, hijau dan kuning emas untuk ditonjolkan pada pohon kristal bernuansa Imlek buatannya.
Baca Juga: Bali Hingga Raja Ampat Jadi Inspirasi Produk Kecantikan Perempuan Indonesia
Gusti Ayu Eka Utarini menjelaskan, sejumlah varian batu kristal yang digunakan diantaranya adalah, Ametys, Red Coral, Green aventurine, Carnelian, Tiger Eye dan Aquamarine yang dirangkai dan dipasang di sejumlah jenis kayu seperti kayu Gaharu.
Berbagai jenis kristal tersebut juga diyakini memiliki makna dan aura yang berbeda-beda apabila digunakan maupun dipajang di ruangan pemiliknya.
"Saya kombinasikan kristal dengan warna-warna yang dipercaya dapat membawa keberuntungan itu. Namun, semuanya tetap dibuat sesuai dengan permintaan pembeli," katanya.
Gusti Ayu Eka Utarini menjelaskan, pohon kristal buatannya tersebut dipasarkan secara daring melalui media sosial dan dipesan pembeli sebagai hampers atau bingkisan Tahun Baru Imlek.
Ia menjual pohon kristal tersebut kepada pemesan dengan harga bervariasi, mulai Rp150 ribu hingga Rp1 juta per buah tergantung ukuran.
Baca Juga: Terkendala Cuaca, Nelayan di Jimbaran Bali Batal Melaut
"Pembelinya datang dari berbagai daerah seperti dari Jakarta, Bekasi dan Tangerang. Beberapa waktu yang lalu juga ada bank yang memesan pohon kristal untuk hampers Imlek bagi para nasabahnya," ungkap Gusti Ayu Eka Utarini. (Antara)
Berita Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Polisi Ungkap Lab Narkoba Hasis di Vila Uluwatu Bali Hasilkan Duit Rp 1,5 Triliun Dalam 2 Bulan
-
Polemik Kunjungan Dinas Sosial Kabupaten Bogor ke Bali, Boros atau Kebutuhan?
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya
-
Spanduk Coblos Si Gundul Akan Dikembalikan ke Rumah Paslon, Satpol PP : Biar Tak Jadi Sampah
-
Hadapi Kepadatan Akhir Tahun di Bali, Kemacetan Mengerikan Tahun Lalu Diharapkan Tak Terulang