SuaraBali.id - Media sosial digemparkan dengan beredarnya video kapal ponton terombang-ambing nyaris tenggelam.
Menurut informasi yang tersebar, peristiwa itu terjadi di Perairan Nusa Lembongan, Nusa Penida, Klungkung, Bali, Kamis (4/2/2021).
Video detik-detik perahu ponton tenggelam dibagikan oleh akun Facebook Riyan Richis dan tersebar di akun media sosial Bali.
Dalam video berdurasi singkat itu, terlihat sebuah kapal ponton terombang-ambing di perairan.
Dua orang yang memakai pelampung terlihat ada di atas kapal. Mereka mendekat ke tepi kapal seperti hendak terjun.
Semakin lama, gelombang air semakin kencang hingga mengakibatkan badan kapal tenggelam hampir separuhnya.
Kapal mulai kehilangan keseimbangan dan masuk ke perairan dalam posisi miring. Air pun memenuhi bagian dalam kapal.
Sementara di akhir video, dua orang terlihat masih di dalam kapal.
Warganet yang melihat video itu berbondong-bondong mengucap doa agar diberi keselamatan.
Baca Juga: Bakal Jadi Kawasan Inti Kebudayaan Bali, Normalisasi Tukad Unda Dimulai
Namun hingga berita ini disusun, belum diketahui pasti akhir dari kejadian tersebut.
Videonya bisa ditonton di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria