SuaraBali.id - Seorang ibu terkejut setelah melihat buku tugas anaknya yang masih bersekolah. Dia menyesal tak mendampingi si anak mengerjakan pekerjaan rumah (PR) saat pembelajaran daring.
Bukan tanpa sebab, rupanya si anak memberikan jawaban terlalu jujur hingga membuat sang ibu malu. Kisahya viral di Tiktok usai dibagikan oleh akun @bintyaa.
Dalam video terlihat kamera menyoroti jari-jari seorang wanita yang menutupi kolom di buku tugas sekolah si anak.
Dalam buku tersebut, si anak mendapat pertanyaan mengenai karakteristik keluarga.
Dia diminta mengisi tabel yang sudah ditulis nama anggota keluarga, hobi, makanan favorit dan bentuk rambut.
Si bocah mengisinya dengan pensil. Dituliskan pula kalau tugas tersebut diselesaikan pada Selasa 26 Januari 2021.
Perlahan, ibunda bocah itupun membuka jawaban anaknya khususnya di kolom hobi.
Tak disangka, si anak menjawab kalau ayahnya hobi memancing sementara ibunya 'ngedrakor' alias nonton drama korea.
Membaca jawaban itu, si ibu tampak malu. Dia menuliskan komentar menggelikan yang dibubuhi emoji menangis.
Baca Juga: Viral Detik-Detik Mobil Nyebur Kali, Warganet: Saya Kira Uji Ranpur Amfibi
"Inilah betapa pentingnya pengawasan orangtua, anak harus selalu didampingi saat mengerjakan tugas," tulisnya.
"Untung bukan tiktokan yang ditulis," tulisnya sebagai narasi video.
Kontan saja, unggahan @bintyaa mengundang atensi warganet untuk berkomentar kocak.
"Audh jangan sampai anakku nanti kalo ditanya gurunya siapa nama ayah? di jawab chanyeol exo," kata Agra Dirg***.
"Itulah kenapa anak kecil gak bisa bohong ya..untung gak ditulis tukang ngomel hyung," tulis Yuliana Fran***.
"Takut nanti pas anak ngerjain tugas tulis hobi bapaknya tidur, ibunya tiktokan," celetuk Febria**.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?