SuaraBali.id - Sinetron "Ikatan Cinta" yang dibintangi Amanda Manopo dan Arya Saloka semakin menarik atensi publik Tanah Air. Adegan di antara kedua tokoh utama tersebut kerap membuat penonton benar-benar baper.
Belum lama ini, outfit yang digunakan oleh tokoh utama, yaitu Andin dan Aldebaran menjadi sorotan. Walau simpel, gaya pakaian keduanya diduga terinspirasi dari gaya keluarga kerajaan Inggris.
Hal tersebut dibagikan oleh akun @ikatancinta.reall di Instagram. Dalam tangkap layar, tampak tokoh yang diperankan Amanda Manopo dan Arya Saloka tengah berbincang di depan mobil.
Di sana, Amanda Manopo tampak memakai mantel sleeveless dengan warna beige dan dalaman hitam. Sementara, Arya Saloka mengenakan setelan jas dengan kemeja.
Namun, outfit tersebut ternyata bisa dibilang mirip dengan gaya bisana yang pernah dipakai oleh pasangan Pangeran Harry dan Meghan Markle dari Kerajaan Inggris.
Ketika dibandingkan, warna serta model coat yang digunakan oleh karakter Andin tampak persis milik Meghan. Sementara, perbedaan antara outfit Aldebaran dan Pangeran Harry cuma terletak pada warna.
Sejak dibagikan, unggahan tersebut langsung ramai komentar dari para penggemar sinetron Ikatan Cinta. Ada juga warganet yang menyebut bahwa tim produksi mungkin terinspirasi foto Harry dan Meghan.
"Alandin luar biasa... bisa mirip gitu ya... yang satu sultan, yang satu pangeran," puji salah satu warganet.
"Wah nggak nyadar, ini penulis sama tim kostumnya best banget deh, melancong sampai ke Eropa ide wardrobe-nya," komentar warganet lain.
Baca Juga: Jahat Banget di Ikatan Cinta, Kevin Hillers Diancam Disantet
"Wah iya ya, berapa ya harganya?" tanya warganet lain yang penasaran.
Ada pula yang berkomentar, "Pantesan pas lihat episode ini, rasanya itu baju nggak asing. Taunya mirip baju Meghan, istri Pangeran Harry."
"Pangeran Aldebaran Al Fakhri dan Putri Andin Kharisma Putri," tambah komentar lain menyamakan keduanya dengan Harry dan Meghan.
Hingga Jumat (15/1/2021), unggahan terkait sudah mendapat lebih dari 3.600 likes. Apakah Anda juga salah satu penggemar Ikatan Cinta yang menyadari kemiripan gaya busana ini?
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas IX Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Hati-Hati Tukang Tipu!
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas VII Halaman 98 Kurikulum Merdeka: Membuat Sorbet Buah
-
Kunci Jawaban Informatika Kelas X Halaman 22 Kurikulum Merdeka : Data, Informasi dan Validasi
-
Jadi Idola Gen Z, Ini Kelebihan Macbook Dibanding Laptop Lain