SuaraBali.id - Timnas Indonesia U-19 menjalani internal game di Complex Esportiu Futbol Salou, Spanyol, Minggu (10/1/2021). Pada laga tersebut gelandang timnas U-19, Khairul Imam Zakiri, berhasil mencetak dua gol.
Dua gol yang dibuatnya itu membawa kelompok biru mengalahkan ungu dengan skor 2-1. Adapun satu gol tim ungu diciptakan oleh Braif Fatari.
Zakiri bersyukur bisa menciptakan dua gol. Menurutnya, gol yang dibuatnya itu adalah berkat kerja sama dengan pemain-pemain lainnya.
"Alhamdulillah senang dapat mencetak gol pada laga internal game. Kami di sini terus bersemangat, fokus dan kerja keras untuk memberikan yang terbaik," kata Zakiri dalam rilis PSSI.
Baca Juga: Timnas U-19 Jalani Internal Game, Braif Fatari: Kami Semakin Kompak
Pemain kelahiran 19 Desember 2001 itu punya tekad terus berseragam tim nasional Indonesia. Meski ia sadar tidak mudah karena dibutuhkan kerja keras, disiplin dan selalu memberikan yang terbaik.
"Saya bangga selalu dipanggil timnas U-19 sejak 2019 hingga saat ini. Awalnya pada 2017 lalu saya sempat ikut seleksi timnas U-19, namun saya belum dapat menembus tim utama," jelasnya.
"Hal tersebut menjadikan saya termotivasi untuk terus belajar dan tidak cepat puas," pungkas pemain kelahiran Jakarta tersebut.
Internal game digelar karena Timnas Indonesia U-19 belum bisa menggelar laga uji coba di Spanyol. Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19-- sebenarnya dijadwalkan melakoni sejumlah uji coba.
Namun harus ditunda karena situasi pandemi COVID-19 yang sedang tinggi di Spanyol. Untuk itu tim pelatih terus menggenjot latihan kepada skuat Merah Putih.
Baca Juga: Timnas U-19 Jalani Internal Game, Shin Tae-yong Cek Kondisi Pemain
Timnas Indonesia U-19 akan berada di Spanyol untuk training camp (TC) sampai 31 Januari 2021. Pemusatan latihan ini digelar untuk menghadapi Piala Asia U-19 2020 yang digelar di Uzbekistan pada Maret mendatang.
Namun, kejuaraan tersebut berpeluang dibatalkan. Hari ini, Konfederasi sepakbola Asia (AFC) rencananya akan memutuskannya.
Berita Terkait
-
Mengenal Raymond Diks, Ayah Kevin Diks yang Bukan Orang Sembarangan
-
Usai Kandaskan Argentina, Seharusnya Thailand Bukan Lawan yang Sulit bagi Timnas Indonesia U-19
-
Timnas Indonesia U-19 yang Sekarang Memang Beda, Simak 4 Fakta Menarik yang Mereka Miliki!
-
Laga Kedua Lawan Thailand, Timnas U-19 Harus Waspadai Misi Balas Dendam Tim Gajah Perang Muda
-
Tak Sekadar Unggul, Statistik Mengerikan Juga Iringi Kemenangan Timnas U-19 atas Argentina
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah di Kota Pahlawan? Hadiri KPR BRI Property Expo 2024
-
Pintu Masuk Desa yang Terdampak Erupsi Lewotobi Dipasangi Spanduk Dilarang Masuk
-
Bawaslu Bali Mulai Awasi Serangan Fajar Jalur Uang Digital
-
Inilah Kelebihan Apple Watch SE Gen 2
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian