SuaraBali.id - Timnas Indonesia U-19 menjalani internal game di Complex Esportiu Futbol Salou, Spanyol, Minggu (10/1/2021). Pada laga tersebut gelandang timnas U-19, Khairul Imam Zakiri, berhasil mencetak dua gol.
Dua gol yang dibuatnya itu membawa kelompok biru mengalahkan ungu dengan skor 2-1. Adapun satu gol tim ungu diciptakan oleh Braif Fatari.
Zakiri bersyukur bisa menciptakan dua gol. Menurutnya, gol yang dibuatnya itu adalah berkat kerja sama dengan pemain-pemain lainnya.
"Alhamdulillah senang dapat mencetak gol pada laga internal game. Kami di sini terus bersemangat, fokus dan kerja keras untuk memberikan yang terbaik," kata Zakiri dalam rilis PSSI.
Baca Juga: Timnas U-19 Jalani Internal Game, Braif Fatari: Kami Semakin Kompak
Pemain kelahiran 19 Desember 2001 itu punya tekad terus berseragam tim nasional Indonesia. Meski ia sadar tidak mudah karena dibutuhkan kerja keras, disiplin dan selalu memberikan yang terbaik.
"Saya bangga selalu dipanggil timnas U-19 sejak 2019 hingga saat ini. Awalnya pada 2017 lalu saya sempat ikut seleksi timnas U-19, namun saya belum dapat menembus tim utama," jelasnya.
"Hal tersebut menjadikan saya termotivasi untuk terus belajar dan tidak cepat puas," pungkas pemain kelahiran Jakarta tersebut.
Internal game digelar karena Timnas Indonesia U-19 belum bisa menggelar laga uji coba di Spanyol. Garuda Nusantara --julukan Timnas U-19-- sebenarnya dijadwalkan melakoni sejumlah uji coba.
Namun harus ditunda karena situasi pandemi COVID-19 yang sedang tinggi di Spanyol. Untuk itu tim pelatih terus menggenjot latihan kepada skuat Merah Putih.
Baca Juga: Timnas U-19 Jalani Internal Game, Shin Tae-yong Cek Kondisi Pemain
Timnas Indonesia U-19 akan berada di Spanyol untuk training camp (TC) sampai 31 Januari 2021. Pemusatan latihan ini digelar untuk menghadapi Piala Asia U-19 2020 yang digelar di Uzbekistan pada Maret mendatang.
Namun, kejuaraan tersebut berpeluang dibatalkan. Hari ini, Konfederasi sepakbola Asia (AFC) rencananya akan memutuskannya.
Berita Terkait
-
Mengenal Raymond Diks, Ayah Kevin Diks yang Bukan Orang Sembarangan
-
Usai Kandaskan Argentina, Seharusnya Thailand Bukan Lawan yang Sulit bagi Timnas Indonesia U-19
-
Timnas Indonesia U-19 yang Sekarang Memang Beda, Simak 4 Fakta Menarik yang Mereka Miliki!
-
Laga Kedua Lawan Thailand, Timnas U-19 Harus Waspadai Misi Balas Dendam Tim Gajah Perang Muda
-
Tak Sekadar Unggul, Statistik Mengerikan Juga Iringi Kemenangan Timnas U-19 atas Argentina
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
3 Maskapai Kembali Batalkan Penerbangan Karena Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki
-
Jelang Debat Kedua, TGB Sholat Jumat Bersama Zulkieflimansyah, Lawan Kakaknya di Pilgub NTB
-
BKSDA Minta Waspadai Kemunculan Ular Piton di Rumah Warga Saat Musim Hujan
-
Anomali Cuaca Ekstrem di Mataram Bisa Terjadi Sewaktu-waktu, Nelayan Diminta Waspada
-
Masyarakat Bali Diajak Periksa Bila Temukan Gejala TBC, Biaya Ditanggung BPJS Dan Global Fund