SuaraBali.id - Kekinian, tidak sedikit orang yang mendahulukan ketenaran ketimbang etika. Tak pantas ditiru, belum lama ini publik dibuat naik pitam usai melihat konten percakapan penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ182 yang diduga palsu.
Bukannya turut prihatin, pengguna TikTok tersebut berlagak seolah-olah kerabatnya merupakan salah satu korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ182.
Cuplikan foto percakapan yang diduga palsu ini, menjadi sorotan usai diunggah ulang oleh akun Instagram @awreceh.id beberapa waktu lalu.
Dalam hitungan jam, foto tangkapan layar percakapan palsu penumpang pesawat Sriwijaya Air SJ182 tersebut sontak dibanjiri hujatan dari warganet lain.
Baca Juga: Kapten Afwan, Pilot Sriwijaya Air yang Jatuh Ternyata Teman Arie Untung
Dalam percakapan itu, kerabatnya berpamitan karena pesawat yang ia tumpangi akan segera lepas landas.
Beberapa saat kemudian, si pengguna TikTok tersebut menghubungi kerabatnya lagi menyusul adanya kabar tentang pesawat Sriwijaya Air SJ182 jatuh.
Dengan isi chat beruntun, pengguna TikTok tersebut menunjukkan suasana panik dan sedih yang ia alami.
Namun belakangan, diketahui bahwa isi chat percakapan itu hanyalah konten belaka dengan memanfaatkan fitur chat palsu.
Hal itu terlihat dari waktu percakapan yang berbeda dengan waktu terjadinya insiden kecelakaan.
Baca Juga: 15 Tahun Jadi Pilot Sriwijaya Air, Kapten Afwan Sempat Ucapkan Maaf
Kontan, unggahan tersebut membuat warganet geram. Mereka merasa miris bahwa insiden kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ182 dijadikan konten hoaks.
Berita Terkait
-
Profil Hendry Lie: Kekayaan, Bisnis dan Kasus Hingga Jadi Tersangka Korupsi Timah
-
Skandal Timah! Bos Sriwijaya Air Hendry Lie Dibekuk Kejagung, Berawal dari Singapura
-
Berapa Kekayaan Hendry Lie? Aset Vila Bernilai Puluhan Miliar Disita Kejagung
-
Dari Singapura untuk Perpanjang Paspor, Kejagung Ciduk Tersangka Kasus Timah Hendry Lie di Bandara Soetta
-
Pendirinya Jadi Tersangka Korupsi Timah, Operasional Sriwijaya Air Terganggu?
Tag
Terpopuler
- Mudik Lebaran Berujung Petaka, Honda BR-V Terbakar Gara-Gara Ulang Iseng Bocah
- Persija Jakarta: Kalau Transfer Fee Oke, Rizky Ridho Mau Ya Silahkan
- 3 Pemain Liga Inggris yang Bisa Dinaturalisasi Timnas Indonesia untuk Lawan China dan Jepang
- Pemain Kelahiran Jakarta Ini Musim Depan Jadi Lawan Kevin Diks di Bundesliga?
- Infinix Hot 50 vs Redmi 13: Sama-sama Sejutaan Tapi Beda Performa Begini
Pilihan
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
-
Terungkap! MisteriHilangnya Oksigen di Stadion GBK Saat Timnas Indonesia vs Bahrain
-
Tolak Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Bakal Setim dengan Cristiano Ronaldo
Terkini
-
Lebaran di Bali: Gilimanuk Sempat Tutup, Penumpang Melonjak, Ini Kata ASDP
-
Gianyar, Bangli, Tabanan Diserbu Wisatawan Saat Libur Lebaran 2025
-
Idul Fitri Terindah Luna Maya, Setelah Berlebaran Bersama di Bali Lalu Dilamar Maxime di Jepang
-
Mudik dari Bali Sempat Terjebak Macet Tapi Komunikasi Lancar Bebas Hambatan
-
Kronologi Warga Terkena Ledakan Petasan 8 Kilogram, Diotak-atik Langsung Terpental