SuaraBali.id - Legiun asing Bali United asal Belanda, Melvin Platje berhasrat untuk membawa klubnya mengulangi kesuksesan sebagai kampiun Liga 1 setelah resmi memperpanjang kontrak selama satu musim di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
"Target saya tentu ingin mengulang kekompakan tim ini seperti musim 2019 dan kembali juara Liga 1," papar Melvin Platje seperti dimuat Antara.
Penyerang berusia 32 tahun itu mengungkapkan, salah satu alasan lainnya ia memilih bertahan karena masih penasaran dengan kompetisi tingkat Asia.
Bali United sebenarnya sempat berlaga di Piala AFC 2020, namun akibat pandemi COVID-19, petualangan tim Serdadu Tridatu harus berakhir lebih cepat.
Baca Juga: Chelsea Masih Belum akan Pecat Frank Lampard
Kini Fadil Sausu dan kawan-kawan kembali diberikan kesempatan mewakili Indonesia di ajang yang sama di musim 2021 ini, bersama Persipura Jayapura.
Platje pun bertekad untuk membawa Bali United berprestasi dalam kancah tersebut.
"Saya ingin juga melanjutkan pertandingan seperti perjuangan tim pada 2020 di Asia, saya bisa mencetak gol dan membantu tim. Semoga hasil di tahun ini sangat luar biasa bagi tim Bali United," celotehnya.
Sebelum memutuskan memperpanjang kontrak bersama Bali United, Platje sebenarnya diminati sejumlah klub di negara asalnya. Akan tetapi rasa cintanya terhadap Bali United dan Indonesia membuat ia memilih bertahan.
"Ada dua tim dari Belanda yang menginginkan saya. Ada juga tim dari Australia dan Malaysia. Tapi, saya ingin fokus bersama Bali United," bebernya.
Baca Juga: Grande Partita AC Milan vs Juventus, Ibrahimovic Masih Belum Bisa Main
Melvin Platje gabung Bali United pada pertengahan tahun 2018 lalu. Satu tahun berikutnya, ia menjadi salah satu pemain asing yang berperan atas kesuksesan tim Serdadu Tridatu menjuarai Liga 1 2019.
Berita Terkait
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
-
BRI Liga 1 Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Kena Comeback Bajul Ijo
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Kunjungan Wisatawan ke Gunung Rinjani Tinggi, Sampah Capai 31 Ton di Jalur Pendakian
-
Hilang Dua Hari di Kebun Saat Hendak Sembahyang, Dadong Ramaeyani Ditemukan Selamat
-
Dispar Bereaksi Ketika Bali Tidak Direkomendasikan di Tahun 2025 : Tidak Ada Alasan
-
Serangan Hoaks Pilkada Bali: Polda Kewalahan Buru Buzzer TikTok & Instagram
-
Kecelakaan Beruntun di Gatsu Tengah Denpasar, Ini Kronologi Awal Dan Penyebabnya