Scroll untuk membaca artikel
Ferry Noviandi | Yuliani
Selasa, 05 Januari 2021 | 14:24 WIB
Chacha Sherly eks Trio Macan [Instagram]

SuaraBali.id - Eks personel Trio Macan, Chacha Sherly meninggal dunia siang ini di RSUD Ungaran sekira pukul 12.00 WIB. Chacha disebut mengalami pendarahan hebat di kepala hingga akhirnya nyawanya tak tertolong lagi.

"Memang pas habis kejadian itu (kecelakaan di Tol Semarang-Solo) Chaca sendiri mempunyai luka cukup berat di kepalanya, hingga darah ke luar (dari) telinga," ugkap manajer Chacha, Chorrus Okky kepada Suara.com, Selasa (5/1/2021).

Menurut dokter yang menangani, disebutkan Chacha Sherly tak bisa bertahan melalui pendarahan itu. Bahkan, sejak awal kecelakaan, Chacha Sherly langsung koma dan tak sadarkan diri hingga dinyatakan meninggal.

"Yang mengakibatkan pendarahan (di kepala), jadi dari kemarin memang sudah koma," jelasnya.

Chacha Sherly eks Trio Macan [Instagram]

"Iya (sejak kecelakaan) terus tidak sadarkan diri. Tadi pagi sudah menurun kondisinya," sambungnya.

Pihak keluarga dan manajer sendiri disebut kaget dengan kabar kematian Chacha Sherly yang begitu mendadak. Saat ini, jenazah pemain serial In The Kost ini sedang dalam proses administrasi untuk selanjutnya di bawa ke tanah kelahirannya di Sidoarjo.

"Masih diurus, rencana dimakamkan hari ini di Sidoarjo, belum tahu jamnya," jelasnya.

Diketahui, Chacha Sherly mengalami kecelakaan beruntun di Tol Semarang-Solo KM 428, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, pada hari Senin (4/1/2021). Ia mengalami luka berat atas kejadian tersebut.

Chacha Sherly pun langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat di RSUD Unggaran, Semarang untuk mendapatkan perawatan medis. Naas, nyawanya tak bisa diselamatkan lagi.

Load More