SuaraBali.id - Perawatan wajah dan tubuh demi menjaga penampilan memang menjadi kebutuhan penting bagi artis Tanah Air. Hal itupun berlaku bagi Amanda Manopo, aktris yang lagi naik daun berkat sinetron "Ikatan Cinta".
Selain melakukan perawatan di salon kecantikan, Amanda ternyata rajin merawat wajah lewat pemakaian produk skincare. Bahkan, ia sampai merogoh kocek puluhan juta untuk membeli skincare.
Fakta itu terungkap kala Amanda menjadi bintang tamu live streaming aplikasi Snack Video Indonesia belum lama ini. Saat itu, Billy Syahputra membongkar kebiasaan belanja sang kekasih dalam sesi games quick question.
"Siapa yang paling hobi belanja atau yang paling boros?" tanya YouTuber Fadil Jaidi selaku pembawa acara.
"Amanda Manopo," jawab Billy Syahputra.
"Paling mahal belanja apa?" tanya Fadil kepo.
"Makeup. Gue kaget sekaget-kagetnya, kalau gue udah jadi engkong-engkong gue stroke kali. Masa beli makeup 3 biji aja Rp43 juta," jelas Billy Syahputra.
Billy mengaku dirinya sempat menegur sang kekasih gara-gara membeli produk skincare seharga puluhan juta. Tapi, Amanda membela diri dengan mengatakan bahwa ia merawat diri syoata bisa tampil cantik di depan Billy.
"Terus gue kan ngomelin dia ya. 'Kamu apa si, masa beli segitu mahal'. 'Kan aku cantik buat kamu, aku cantik kan aku dibayar', gitu si," tutur Billy menirukan omongan Amanda saat dimarahi oleh dirinya.
Baca Juga: Efek Sinetron, 3 Artis Ini Ngefans Arya Saloka
"Eh tapi ternyata enggak cocok gue pakai, yang cocok malah dia, sumpah, bener. Itu gue pakai tuh skincare, udah mahal-mahal, bruntusan. Gue pakaikan ke dia cocok tuh sampai sekarang," tutur Amanda Manopo setelahnya.
Sementara itu, sebelumnya Amanda Manopo pernah berkata bahwa dirinya sangat memperhatikan penampilan, terutama wajah. Amanda sadar bahwa penampilan adalah hal penting bagi seorang figur publik seperti dirinya.
"Menurut aku kecantikan ya nomor satu. Apalagi untuk merawat tubuh segala macem, itu penting banget. Jadi itu harus diutamain banget sama aku. Apalagi wajah sih, wajah tuh yang lebih penting," demikian yang pernah diungkapkan Amanda Manopo pada awal 2020 lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali
-
Buronan Paling Dicari di Eropa Bersembunyi di Bali
-
5 Fakta Terbaru Penanganan Kejahatan Turis Asing di Pulau Dewata