SuaraBali.id - Camilan khas Nusantara memang begitu beragam jenisnya, salah satu yang punya rasa unik ialah brem.
Brem sendiri merupakan camilan tradisional khas Madiun dengan sensasi dingin di setiap gigitannya. Tak heran jika camilan brem ini sukses membuat banyak orang ketagihan,
Identik dengan bentuk bulat atau kotak dengan warna putih, brem khas Madiun ini dibuat dari sari ketan yang dimasak, dikeringan dan juga diendapkan.
Bicara soal brem, belum lama ini publik kembali dibuat tertawa usai menyaksikan sebuah foto yang diunggah oleh seorang warganet.
Brem tadi terlihat dikemas dalam sebuah kotak dan warnanya cenderung putih kecokelatan.
"Fess siapa suka bremmm?" tulis sender melalui akun Twitter @FFOODFESS.
Namun siapa sangka, wujudnya yang terlihat sangat padat tadi membuat warganet menyangka bahwa brem tersebut ialah batu bata hingga papan kayu.
Potret camilan brem disangka papan kayu ini mendadak viral usai diunggah kembali oleh akun Twitter @FFOODFESS beberapa waktu lalu.
"Ini apaan? Papan kayu?" ungkap salah seorang warganet.
Baca Juga: Aksi Cuci Sepeda Motor Ini Ekstrem Banget, Bikin Warganet Khawatir
"Mohon maaf sebesar-besarnya untuk semua pecinta brem, tapi menurut saya rasa brem itu aneh kayak apa sih nggak jelas banget. Mencoba untuk menikmati makanan satu ini tetap aja nggak enak, bingung," imbuh warganet lain.
"Lu Limbad nder, kok makan papan kayu ya?" timpal warganet lainnya.
"Maaf nder, kirain bata. Tadi mikir kenapa bata dikardusin," tutur warganet lain.
Sampai dengan artikel ini ditulis, potret camilan brem disangka papan kayu tersebut telah viral dan mendapatkan seribu lebih likes dari warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Wajib Dicoba! Ini Tren Sepatu Tahun 2026
-
iPad Terbaik 2026: Bandingkan Harga & Fitur, Mana Paling Worth It?
-
5 Compact Powder 'Foundation' Coverage Tinggi Bikin Wajah Mulus Seharian
-
5 Jajanan Viral Siap Guncang Lidah Pecinta Ngemil, Mana Favoritmu?
-
6 Kafe di Jimbaran Rusak Parah Dihantam Angin Kencang