SuaraBali.id - Nikita Mirzani terlihat acuh dan ogah ambil pusing terkait ledekan mantan kekasihnya, Kiki The Potters soal akun Instagramnya yang hilang. Diledek panik akun Instagram 10 juta followersnya hilang, Nikita Mirzani mengatakan tak mau memikirkan orang-orang yang selama ini menjadi musuhnya.
"Jadi apapun yang mereka buat, mereka lakukan, lakukan saja. Karena nggak ada sedetik pun saya memikirkan mereka," ucap Nikita Mirzani dalam live Instagram, Kamis (24/12/2020).
"Tapi, kalau mereka selalu memikirkan saya dari sebelum tidur, mau tidur, tidur, bangun tidur, cuma saya yang ada di otaknya," katanya percaya diri.
Nikita Mirzani lantas menantang musuh-musuhnya untuk berbuat sesuka hati pada dirinya. Ia pun meledek para pembencinya hanya mengecek judul-judul berita dari Google.
"Mau akun ini, mau akun apa kek, sok silahkan mangga (silakan) kalian berhak ngapain aja. Tapi yang diambil pasti berita dari Google. Belum ada lagi gosip Nikita Mirzani yang baru, nggak ada," ucapnya sembari tertawa.
Ibu tiga anak itu yakin akunnya yang hilang akan kembali. Sebab, diakuinya ini sudah kali ke-16 akun Instagram milik Nikita Mirzani hilang.
"Ini sudah ke-16 kali akun Instagram gue hilang, jadi santai," ungkap Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani pun memberi pesan pada musuh-musuhnya. Bahwa, bergantinya tahun sudah membuatnya merasa cukup meladeni para pembencinya.
"Guys ini udah mau 2021, tahun sudah berubah dan berganti. Sudah bukan waktunya lagi gue ngeladenin orang cikungunya, sampah-sampah, benalu masyarakat," ujarnya.
Baca Juga: Target Nikita Mirzani di 2021, Bikin Menara!
"Biarlah mereka berkoar-berkoar sendiri menunjukkan kegilaannya kepada kalian semua," katanya menandaskan.
Berita Terkait
-
Kaleidoskop 2025: Deretan Artis Masuk Penjara, dari Nikita Mirzani hingga Onadio Leonardo
-
Hukuman Nikita Mirzani Diperberat: Vonis Banding Naik Jadi 6 Tahun?
-
Kaleidoskop 2025: Kasus Artis Terheboh yang Menyita Perhatian Publik
-
Kalah Tingkat Banding, Hukuman Nikita Mirzani Diperberat Jadi 6 Tahun Penjara
-
Tak Panik, Nikita Mirzani Tetap Santai Hadapi Ancaman Tuntutan Reza Gladys
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram