SuaraBali.id - Nasib nahas menimpa seorang istri polisi bernama Intan Komalasari yang menjadi korban penusukan oleh seorang pria berinisial FR.
Korban ditusuk hingga tewas oleh pelaku yang masih tetangganya sendiri.
Insiden istri polisi ditusuk tersebut terjadi di Kelurahan Bali, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat, Senin (21/12/2020) sekitar pukul 19.15 Wita.
Dikutip dari Beritabali.com (jaringan Suara.com), kejadian bermula saat pelaku FR berkelahi dengan saudara kandungnya di depan rumah.
Melihat insiden itu, anak korban yang bernama Kiki menghampiri dan berusaha melerai. Korban yang saat itu sedang berada di mendengar adanya perkelahian itu.
Dia langsung keluar rumah, dan melihat Kiki yang tengah berusaha melerai. Lantaran khawatir dengan keselamatan putranya, korban bergegas menuju tempat perkelahian untuk memanggil anaknya.
Namun ketika korban sampai di tempat perkelahian, tiba tiba FR menghujamkan sebilah pisau sebanyak dua kali dan mengarahkannya ke rusuk dan leher sebelah kiri.
Akibat kejadian itu, korban terluka parah dan sempat berusaha mencari pertolongan dengan berlari menuju jalan raya.
Oleh warga korban dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dompu oleh warga setempat. Namun nahas, nyawa korban tidak bisa terselamatkan.
Baca Juga: Lima TSK Kasus Penusukan Timses Cawalkot Makassar Ditangkap, Satu Tewas
Mengetahui peristiwa itu, Anggota Reskrim Polres Dompu dibantu Polsek Dompu bergerak menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Setibanya di TKP, polisi melihat FR tengah dikepung massa di Masjid Nurul Huda. Pelaku saat itu masih memegang senjata tajam yang dipakai untuk membunuh korban.
Polsi berusaha mengevakuasi pelaku dari kepungan massa yang berang. FR pun berhasil diamankan dan digiring ke Mapolres Dompu guna proses hukum lebih lanjut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas VII Halaman 20 : Operasi Perkalian dan Pembagian Bilangan Bulat
-
Kunci Jawaban Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti Kelas VII Halaman 67: Salat dan Zikir
-
Bule Australia Aniaya Bule Inggris di Bandara Ngurah Rai Bali
-
7 Fakta Penangkapan Costinel Zuleam di Bali: Buronan Paling Dicari di Eropa
-
Begini Cara Buronan Interpol Samarkan Diri Jadi Turis di Bali