SuaraBali.id - Cristiano Ronaldo tidak sungkan untuk melemparkan pujian kepada Lionel Messi usai Juventus membungkam Barcelona di Camp Nou dalam pertandingan merebutkan juara Grup G di Liga Champions.
Ronaldo mencetak dua penalti di Camp Nou saat membantu Juventus meraih kemenangan 3-0 dalam laga itu. Usai laga, CR7 mengatakan bahwa ia memiliki hubungan baik dengan Lionel Messi dan tidak menganggapnya sebagai rival.
"Saya selalu memiliki hubungan yang sangat baik dengan Messi," kata Cristiano kepada Movistar yang dikutip Antara dari Marca pada Rabu (9/2/2020).
"Saya tidak melihatnya sebagai seorang saingan. Masing-masing dari kami selalu mencari yang terbaik untuk tim mereka," ujarnya.
Baca Juga: Zenit vs Dortmund: Lucien Favre Senang Timnya Menang di 'Tanah Asing'
Cristiano Ronaldo kembali ke Spanyol, meski ini bukan pertama kalinya sejak meninggalkan Real Madrid, setelah menghadapi Valencia dan Atletico Madrid sebagai pemain Juventus.
"Selalu menyenangkan bisa kembali ke Spanyol dan di Katalunya. Selalu sulit bermain di Camp Nou melawan salah satu tim terbaik yang pernah saya hadapi," kata Ronaldo.
"Hari ini kami adalah tim juara. Kami kuat dan bersatu seperti keluarga. Bermain seperti ini, kami tidak perlu takut musim ini."
Kemenangan Juventus 3-0 sudah cukup untuk membuat mereka berada di puncak grup, setelah kalah 0-2 di Turin. Ronaldo mengatakan bahwa Juventus pantas menjadi juara grup.
"Bila Anda mencetak tiga gol di Camp Nou maka tidak diragukan lagi Anda pantas finis pertama," tambah Cristiano.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Shin Tae-yong Ingkar Janji, Begini Komentar Indra Sjafri
"Meski Barcelona sedang tidak bagus, kemenangan ini memberi kami dorongan moral yang besar," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Asa Itu Ada! Ini Skenario Persib Bandung Lolos ke 16 Besar Liga Champions Asia 2
-
Eks Klub Pemain Keturunan Lombok Pepet Liverpool di Klasemen Liga Champions
-
Dihajar Liverpool, Ancelotti Akui Target Real Madrid Cuma Finis 24 Besar
-
Anfield: Pesta Liverpool dan Bencana Real Madrid
-
Jude Bellingham Ungkap Peluang Gabung Liverpool
Terpopuler
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- Gagal Dapat Donasi 7 Turunan dari Teh Novi, Agus Salim Ganti Minta Aji Penyiram Air Keras Nafkahi Hidupnya
- Elkan Baggott Bongkar Sifat Asli Shin Tae-yong: Dia adalah Pelatih yang...
- Thom Haye: Saya Merasa Sangat Sakit...
- Hotman Paris Beri Pandangan untuk Kisruh Donasi Agus Salim, Tegas Tidak Mendukung Pihak Ini
Pilihan
-
Jejak Sejarah Istana Wakil Presiden: Dulu Rumah Gubernur Jenderal Belanda?
-
Media Asing Kritik Tour Prabowo untuk Mengesankan Trump dan Xi Bertepuk Sebelah Tangan
-
Kronologi NewJeans Keluar dari ADOR, Apakah Bakal Bubar?
-
Rekomendasi Film Bioskop Akhir Pekan November 2024: Ada Horor, Aksi, dan Drama!
-
Heboh Kabar Prabowo Dihina Media Asing, Gegara Ngemis Bertemu Donald Trump?
Terkini
-
Viral, Bangkai Paus 7 Meter Terdampar di Pantai Legian
-
Berniat Atraksi Lompat Setelah Minum Bir, Bule Selandia Baru Jatuh ke Tebing di Ungasan
-
Fenomena Haze Membuat Udara di Labuan Bajo Buram, Benarkah Karena Erupsi Lewotobi?
-
Ganjar Menilai Ada Peran Masyarakat Adat di Balik Kemenangan Koster-Giri di Bali
-
Bahaya Hujan Selang-Seling, Ada Potensi Lonjakan Kasus Demam Berdarah di Bali